Sepele, Ini Penyebab Metal Jalan Yamaha R25 dan MT-25 Lebih Cepat Aus

Isal - Senin, 19 Juli 2021 | 18:40 WIB

Ilustrasi metal duduk pada mesin (Isal - )

GridOto.com - Umumnya metal jalan pada setang piston Yamaha R25 dan MT-25 punya usia pemakaian yang panjang dan tidak gampang rusak.

Namun, usia metal jalan Yamaha R25 dan MT-25 bisa lebih cepat aus dan menjadi rusak karena hal sepele.

"Salah satunya kebiasaan sering telat ganti oli mesin membuat metal jalan jadi cepat aus," buka Mis'an, Owner Mis'an Motor, bengkel spesialis Yamaha R25 dan MT-25 kepada GridOto.

Seperti diketahui, agar memperlancar gerakan setang piston, pada metal jalan mengandalkan jalur sirkulasi oli mesin.

Isal/GridOto.com
Kruk as Yamaha R25 dan MT-25, ini ciri-ciri metalnya aus

Baca Juga: Enggak Cuma Bikin Mesin Loyo, Ini Gejala Metal Duduk Mulai Rusak

"Jika oli mesin telat diganti berarti kualitas pelumasannya sudah menurun tapi masih tetap digunakan," jelas Mis'an.

"Hal itu membuat gesekan antara metal jalan dan dudukan di kruk asnya semakin besar," tambahnya saat ditemui di Jalan Aria Putra No.57, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten.

Sering telat ganti oli mesin ternyata enggak hanya merusak metal saja.

"Dudukan metal pada kruk as juga bisa ikut kekikis (aus), mau enggak mau harus ganti metal dan kruk asnya," sahut Erwin Firmansyah, Owner Yomoto 999, bengkel spesialis Bajaj Pulsar.

Isal/GridOto.com
Dudukan metal di kruk as yang baret akibat kualitas oli mesin yang buruk

Baca Juga: Cuma Karena Metal Jalan Aus, Motor Harus Ganti Kruk As Satu Set