Cocok Dibuat Campervan, Harga Mobil Bekas Daihatsu Gran Max Blind Van Mulai Rp 50 Juta

Rudy Hansend,Abdul Aziz Masindo - Jumat, 16 Juli 2021 | 07:05 WIB

Daihatsu Gran Max Blind Van (Rudy Hansend,Abdul Aziz Masindo - )

GridOto,com - Selain untuk penumpang, Astra Daihatsu Motor (ADM) juga menghadirkan Daihatsu Gran Max Blind Van sebagai kendaraan niaga.

Gran Max varian Blind Van menjadi favorit dan banyak peminatnya di bursa mobil bekas.

Sekadar informasi, Gran Max BLind Van untuk mengangkut barang atau kargo, Gran Max banyak dipakai oleh perusahaan jasa ekpedisi dan sebagainya.

Karena diperukkan untuk kargo, konfigurasi kabinnya berbeda dengan Gran Max varian penumpang, kursi di varian Blind Van hanya ada pada baris pertama di depan saja.

Menurut Eka dari showroom Limantoro Motor di Pamerah Barat, Jakarta Selatan, Blind Van merek Daihatsu Gran Max lebih banyak peminatnya.

"Daihatsu Gran Max bisa dikatakan Blind Van terbaik dibandingkan Suzuki APV dan Wuling Formo, karena Gran Max mesin lebih bertenaga dan canggih, serta kabin lebih luas," kata Eka, pemilik Showroom Limantoro Mobil di Palmerah Barat, Jakarta Selatan dikutip dari Otoseken.id.

Daihatsu Gran Max punya mesin DOHC yang bertenaga dan irit.

Gran Max Blind Van menawarkan 2 pilihan mesin yakni bermesin 1.300 cc DOHC non VVT-i dan 1.500 DOHC cc dengan teknologi VVT-i.

Baca Juga: Lengkap Daftar Harga Mobil Bekas Tipe LCGC Rp 50-100 Jutaan, Berikut Tahun dan Pilihannya

Ivan Casagrande Momot
Ilustrasi Gran Max blind van

Untuk mesin 1.300 cc berkode K3-DE dapat memuntahkan tenaga 88 dk di 6.00 rpm dan torsi 115 Nm di 4.400 rpm

Sedangkan untuk mesin 1.500 vv berkode 3SZ-VE VVT-i tenaganya 96 dk di 6.000 rpm dan torsi 134 Nm di 4.400 rpm.

Selain unggul soal mesin, Gran Max Blind Van juga punya kabin yang lebih luas dari kompetitornya, dan tidak lupa pintu geser yang memudahkan untuk proses keluar masuk barang.

Nah berikut pantauan Daihatsu Gran Max bekas dari pricelist GridOto.com yang diambil dari pedagang mobkas di wilayah Jakarta pada 12 Juli 2021:

Tipe Tahun Harga
Gran Max Blindvan 1.3 2008 Rp 50 juta
Gran Max Blindvan 1.3 2009 Rp 55 juta
Gran Max Blindvan 1.3 2010 Rp 60 juta
Gran Max Blindvan 1.3 2011 Rp 65 juta
Gran Max Blindvan 1.3 2012 Rp 70 juta
Gran Max Blindvan 1.3 2013 Rp 75 juta
Gran Max Blindvan 1.3 2014 Rp 80 juta
Gran Max Blindvan 1.3 2015 Rp 85 juta
Gran Max Blindvan 1.3 2016 Rp 90 juta
Gran Max Blindvan 1.3 2017 Rp 95 juta

Catatan : Harga akan berbeda dengan daeler mobkas lainya tergantung kondisi mobilnya dan daerahnya.