Honda FX650 Vigor Cafe Racer, Unik Dengan Desain Bodi Kotak-kotak

Fedrick Wahyu - Jumat, 16 Juli 2021 | 06:00 WIB

Honda FX650 Vigor cafe racer (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Diperkenalkan pada tahun 1998, Honda FX650 Vigor merupakan versi street dan simpel dari NX650 Dominator.

Sama seperti saudaranya itu, Honda FX650 Vigor juga salah satu motor ideal untuk dijadikan bahan custom.

Salah satu contoh ialah "Stormbringer", Honda FX650 Vigor bergaya cafe racer garapan Alf dan Mihaela dari Bandisca Motorcycles ini.

Mihaela Lopez
Kaki depannya masih memakai bawaan aslinya

Untuk ubahan diawali dengan mempreteli semua bodi-bodi bawaan motor hingga mengekspose sasisnya.

Baca Juga: Honda NX650 Dominator Jadi Street Tracker, Tampang Mirip Motocross

Kemudian garpu depan langsung dibuat lebih pendek dengan memodifikasi bagian internalnya.

Sementara untuk suspensi belakangnya diganti dengan produk YSS yang dipadukan dengan swing arm bawaan Honda FX650 Vigor.

Mihaela Lopez
Swingarm bawaannya masih dipertahankan namun dipadukan dengan shock YSS

Lalu untuk kedua rodanya menggunakan pelek bawaan juga yang berukuran 19 dan 17 inci namun dengan beberapa perbaikan dan balutan ban baru.

Beres dengan kaki-kaki, merombak rangka menjadi pekerjaan berikutnya seperti membuatkan subframe baru.

Baca Juga: Honda NX650 Dominator Jadi Tracker, Cover Headlamp Unik Dari Sepatbor