GridOto.com - Setelah mengalami anjlok di tahun lalu, kini industri otomotif roda empat di Indonesia mulai bangkit.
Hal ini dibuktikan dari data penjualan mobil semester I yang jauh meningkat jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), sepanjang Januari-Juni 2021, angka penjualan wholesales (distribusi dari pabrik ke dealer) mencapai 393.469 unit.
Angka ini naik sekitar 50,8 persen jika dibandingkan dengan perolehan semester 1 tahun lalu, yang hanya sebanyak 260.932 unit.
Sedangkan, secara retail, penjualan di periode Januari-Juni 2021 mencapai 387.873 unit.
Angka tersebut naik sekitar 33,5 persen jika dibandingkan periode sama tahun lalu, yang hanya sebesar 290.582 unit.
Menurut Ketua I Gaikindo, Jongkie D. Sugiarto, peningkatan penjualan di semester I tahun ini dilandasi oleh dua faktor.
"Pertama adalah stimulus relaksasi PPnBM yang diberikan pemerintah, serta pertumbuhan ekonomi yang lebih baik ketimbang tahun lalu," ucap Jongkie saat dihubungi GridOto.com, Selasa (13/7/2021).
Baca Juga: Retail Daihatsu Meningkat 25,5 Persen Sepanjang Semester I 2021, Ini Mobil Terlarisnya