GridOto.com - Honda Vario 125 keluaran tahun 2013 ini jelas tampil enggak biasa dengan sederet modifikasi yang diterimanya.
Ubahan-ubahan yang diberikan juga enggak sembarangan dan merambah ke semua sisi bodi dan pengereman.
Mulai dari tampilan luar, bodi-bodinya kini dibalut dengan serat karbon yang punya motif unik dan menarik.
Seperti pada bagian kepala, bodi depan, sepatbor depan, bodi belakang, hingga behelnya.
Baca Juga: Honda Vario 125 Kelewat Sangar, Kepala Kena Penggal, Kaki-kaki Sekelas Moge
Lalu untuk part-part yang dipakai juga serba istimewa dan tergolong premium.
Seperti pada kokpitnya yang menggunakan master rem Brembo RCS 15, tuas rem belakang TMW, serta gas spontan Domino.
Kemudian turun ke bagian kaki-kakinya, banyak upgrade yang sudah diberikan pada Vario 125 ini.
Untuk kedua rodanya saja diganti dengan pelek CNC dan King Speed yang punya desain sporty dan stylish.
Baca Juga: Honda Vario 125 Tampil Keren Pakai Gas Spontan dan Upgrade Pengereman