Jangan Asal, Begini Tips Aman Saat Membawa Banyak Barang di Motor

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 9 Juli 2021 | 18:20 WIB

Ilustrasi membawa barang di motor (Mohammad Nurul Hidayah - )

2. Mengikat barang

Siapkan tali pengikat yang lentur dan disarankan dari bahan karet, sehingga dapat membuat ikatan lebih kencang maksimal dan barang tidak mudah bergeser.

Sebab barang yang bergeser saat berkendara dapat mengganggu keseimbangan.

3. Perhatikan dimensi barang

Disarakan dimensi barang tidak melebihi lebar dari setang motor, dan tinggi pengendara agar tidak mengganggu keseimbangan dan manuver.

Baca Juga: Benarkah Sering Bawa Beban Berat Bikin V-Belt Motor Matic Rawan Putus?

Twitter/hidekin46
Yamaha NMAX yang dimodifikasi pada bagian belakangan sehingga dapat membawa barang tambahan

4. Pastikan tidak ada lampu tertutupi barang.

Saat membawa banyak barang, pastikan juga panjang barang bawaan tidak melebihi atau menutupi lampu belakang agar pengendara lain dapat tetap melihat signal lampu dari motor.

5. Letakan barang di depan

Untuk motor matic, jika barang bawaan kecil sebaiknya ditaruh di bawah jok atau di sisi kaki depan pengendara.

Posisi barang seperti ini akan lebih mudah dikontrol oleh pengendara.

Baca Juga: Bawa Barang Tambahan di Motor Lebih Baik Pakai Tas atau Pasang Boks