GridOto.com - MINI memiliki sebuah mobil konsep yang coba membuktikan bahwa interior mobil bisa senyaman rumah.
Mobil konsep tersebut adalah MINI Vision Urbanaut, dikembangkan dengan tujuan memaksimalkan pengalaman spasial atau ruang yang berbeda.
"MINI Vision Urbanaut merepresentasikan image kami bagaimana 'Clever Use of Space' MINI dapat menjawab kebutuhan perkotaan dan gaya hidup masa depan," kata Bernd Korber, Head of MINI.
Secara sekilas, MINI Vision Urbanaut tidak terlihat seperti MINI yang kita tahu dan lebih terlihat seperti minivan mungil.
Hanya saja "MINI-van" ini didesain untuk memiliki lebih dari sekadar pengalaman berkendara atau mobilitas saja.
Baca Juga: Mini Klasik Konversi Teknologi Mobil Listrik Ini Ramah Di Kantong!
Desainer MINI menciptakan interior MINI Vision Urbanaut pada tiga pengalaman momen utama yaitu Chill, Wanderlust, dan Vibe.
Pada momen Chill, MINI Vision Urbanaut menawarkan ruang bagi penumpang dan pengemudi untuk bersantai dengan bangku belakang yang di atur seperti sofa.
Sofa tersebut ditemani instrumen sirkular yang bisa menjadi lampu meja, bantal, dan atap full kaca yang membuat mobil ini terasa sangat lega dan nyaman.
Lalu momen Wanderlust memberikan interior MINI Vision Urbanaut menjadi tempat yang ideal untuk mengemudi mobil atau dikemudikan secara otomatis.
Dashboard depan, kursi santai depan, dan juga seluruh komponen interior, dilapisi oleh bahan daur ulang yang berkualitas tinggi.
Baca Juga: Selaraskan Bodi, Kabin MINI Cooper S Padukan Aura Feminin dan Sporty
Menariknya dashboard tersebut dapat turun, menyembunyikan setir dan pedal, dan menjadi sofa kedua di mobil.
Namun apabila pengemudi ingin mengambil alih kontrol, setir dan pedal mobil konsep ini dapat muncul lagi cukup menekan logo MINI.
Terakhir adalah momen Vibe, yang memberikan eksterior dan interior ini terasa seperti ada di club dengan animasi equalizer saat musik dimainkan.
Tidak lupa pengemudi atau penumpang bisa dapat membuka kaca depan naik seperti jendela besar yang ada di rumah.