Mau Pasang Karburator Besar di Mesin Motor Standar, Paham Hal Ini

Uje - Selasa, 29 Juni 2021 | 18:40 WIB

Karburator Keihin Sudco. (Uje - )

GridOto.com - Banyak pengguna motor yang pakai karburator ingin pasang karburator yang lebih besar di mesin yang masih standar.

Lalu bolehkah pasang karburator dengan diameter lebih besar untuk motor yang mesinnya masih standar?

Biar jelas kita tanya langsung ke bengkel yang biasa menggarap upgrade mesin untuk harian dan balap.

Karena sebelum pasang karbu besar kalian harus pahami beberapa hal.

Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Tarikan Mesin Motor Matic Jadi Lemot dan Berat

"Untuk penggantian karburator dengan diameter lebih besar sah-sah saja atau boleh saja," buka Ricard Riesmala dari A2 Speed di bilangan Joglo, Jakarta Barat.

"Tapi disarankan ukurannya tidak kelewat besar, karena tidak cocok juga untuk mesin yang standar," tegasnya.

Ambil contoh di Yamaha Mio yang sampai sekarang masih cukup ramai peminatnya.

Rangga/otomotifnet.com
Karburator PWK 28 CPO dipercaya suplai bensin dan udara ke mesin Yamaha RX-S dengan jeroan RX King

"Mio itu karburator standarnya ukuran venturinya 24 mm, naik jadi 26 mm masih cukup aman karena campuran udara dan bensinnya dia masih oke kalau mesin standar," tambahnya.

Baca Juga: Jangan Asal Pasang Kipas Variasi di Motor Matic, Efeknya Serem