GridOto.com - Pil pahit kembali dirasakan pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi saat melakoni seri balapan MotoGP Belanda 2021pada akhir pekan kemarin, Minggu (27/06/2021).
Melansir dari Bikesportnews.com, Valentino Rossi memulai seri balapan kesembilan MotoGP 2021 ini dari posisi yang tidak menguntungnya, yakni ke-12.
Lalu saat balapan dimulai, Rossi justru mendapatkan start yang buruk, sehingga dirinya harus pasrah tertinggal di urutan ke-21.
Meski demikian, ia berusaha untuk mengejar ketertinggalan hingga bisa berada di posisi ke-17 pada lap 6.
Sayangnya nasib buruk menimpa The Doctor, karena dirinya mengalami crash pada lap 8 di tikungan ketujuh Sirkuit Assen, Belanda.
Yamaha YZR-M1 yang ditungganginya bahkan sampai terpental beberapa kali hingga berakhir ringsek parah.
Akibatnya, Valentino Rossi harus keluar dari balapan lebih awal dan dinyatakan DNF (Did Not Finish) alias gagal finish.
"Kejadian itu sangat disayangkan. Padahal saya sudah mendapatkan ritme balap yang cukup bagus," ungkap Rossi, dikutip GridOto.com dari Bikesportnews.com.
Baca Juga: Bareng Valentino Rossi DID Hadirkan Rantai Keren, Bisa Dipasang di Honda Supra X 125 Lho
Valentino Rossi pun menceritakan sedikit kronologi crash di tikungan ketujuh yang menimpanya.
"Saya tertinggal cukup jauh di belakang dan mencoba untuk menyalip beberapa pembalap. Sayangnya, saya lebih sering bertahan di belakang motor rival saya," ucapnya.
Ia melanjutkan, dirinya merasakan ada masalah pada ban depan Yamaha YZR-M1 saat membuntuti Lorenzo Savadori.
Walau begitu, Rossi tetap memaksakan motornya untuk tancap gas dan menyalip beberapa pembalap di depannya.
"Setelah menyalip, saya mencoba untuk tancap gas lagi. Sayangnya, saya tidak merasakan grip pada ban depan motor saya saat di tikungan ketujuh dan insiden crash pun terjadi," jelasnya.
Setelah kembali ke paddock tim Petronas Yamaha SRT, Rossi pun mencoba untuk melihat data-datanya saat balapan hingga crash.
"Tetapi setelah melihat datanya, saya dan kru tim malah dibuat kebingungan," bebernya.
Terlepas dari itu semua, Valentino Rossi hanya bisa bersyukur dirinya selamat dari crash di tikungan ketujuh.
"Untungnya saya cuma tergelincir, bukan high side crash. Tapi tetap saja saya crash dalam kecepatan tinggi. Yang penting saya selamat, itu yang paling utama," pungkasnya.
Mungkin tanda-tanda sudah waktunya untuk istirahat bang Rossi....