Air Radiator Mobil Berkurang, Bisa Jadi 3 Hal ini Penyebabnya

Ryan Fasha - Senin, 28 Juni 2021 | 12:00 WIB

Ilustrasi isi air radiator aftermarket (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Sebagaimana kota ketahui, air radiator (radiator coolant) harus selalu tersedia di sistem pendingin mesin.

Air radiator akan bertugas menyerap panas mesin sehingga membuat suhu kinerja mesin stabil.

Air radiator yang berkurang menandakan kondisi mesin mobil khususnya sistem pendingin.

Berkurangnya air radiator ternyata bisa disebabkan dari beberapa hal.

Ini 3 hal penyebab air radiator berkurang.

Dok. Otomotif
Ilustrasi mobil yang mengalami overheat

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Waspada Penyebab Mesin Honda Jazz Overheat

1. Overheat

Panas mesin berlebih membuat suhu air radiator juga meningkat.

"Mesin mobil overheat membuat mendidih air radiator," jelas Kuntarto Rachmat dari bengkel Goebuk Tune-up di Jatinegara, Jalarta Timur.

"Sebaiknya cek dulu kondisi mekanikal mesin mobil," tambahnya.

Jangan sampai karena mesin mobil yang bermasalah bikin air radiator menghilang.

Ilustrasi radiator

Baca Juga: Pasang Radiator Aftermarket Mobil, Hal Ini Harus Diperhatikan

2. Aliran Air Radiator Macet

Kondisi sistem pendingin yang baik, aliran air radiator harus lancar.

Aliran air radiator yang macet karena kotoran membuat suhu mesin pastinya meninggi.

"Ini yang membuat air radiator lama kelamaan akan menguap," jelasnya.

Pastikan aliran air radiator lancar tanpa adanya kotoran yang mengganggu.

Tutup radiator mobil 1.1 Bar

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Cek Extra Fan Biar Mesin Enggak Overheat

3. Tutup Radiator Rusak

Komponen tutup radiator berperan penting menjaga tekanan di sistem pendingin.

"Tutup radiator mulai rusak ini yang bisa menyebabkan air radiator menguap," bebernya.

Kondisi per di tutup radiator yang mulai lemah akan membuat katup terbuka lebih cepat dari kondisi normal.

Misalnya, tutup radiator baru akan terbuka pada tekanan 108 Kpa, tapi jika rusak maka tutup radiator sudah terbuka di tekanan lebih rendah dari tekanan tersebut.