Tips Beli Mobil Bekas, Perhatikan Ciri-Ciri Fuel Pump Bermasalah

Radityo Herdianto - Jumat, 18 Juni 2021 | 10:00 WIB

Posisi Cover Fuel Pump Mitsubishi Mirage di Bawah Jok Baris Kedua (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Tips beli mobil bekas, perhatikan ciri-ciri fuel pump mulai bermasalah.

Karena faktor umur fuel pump mobil bekas bisa mulai melemah atau rusak.

Jangan sampai karena fuel pump dari mobil bekas yang sudah dibeli malah merepotkan Anda.

Sayangnya kerusakan fuel pump tidak bisa diketahui melalui indikator atau tanda yang bisa dilihat.

"Mudahnya kalau ada service record bisa dilacak kondisi mobil tersebut selama pemakaian," ujar Ferry Firdaus, Kepala Bengkel Honda Permata Hijau, Jakarta Selatan.

GridOto.com/Ryan
Ilustrasi fuel pump mobil

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Kenali Bahaya Pakai Filter Bahan Bakar Palsu

Tapi untuk lebih memastikan, kondisi fuel pump bisa diketahui saat starter mesin dalam kondisi dingin (cold start). 

"Saat starter mesin sulit hidup, lama menyala, atau tidak bisa menyala sama sekali berarti fuel pump rusak," jelas Ferry.

"Dengan catatan sistem pengapian dan kelistrikan tidak ada masalah," tambahnya.