GridOto.com - Enggak modal tampang doang, mesin Yamaha NMAX ini bengkak jadi 185cc.
Puas bahas tampilan, kali ini giliran kami mengulik modifikasi mesin Yamaha NMAX racing milik bro Abdul Hanif Alfattawi alias Doel ini.
Doel mengatakan, jika sebelumnya ia hanya fokus pada tampilan kali ini sektor mesin juga jadi sorotan utama modifikasi.
Baca Juga: Bersolek Racing, Modifikasi Yamaha NMAX Ini Jadi Sangar Seutuhnya
"Bosan main fashion atau tampilan, sekarang gue main street racing terutama sektor mesin juga jadi salah satu fokus dan menu wajib upgrade gue," ucap Doel kepada GridOto.com.
Mesin Yamaha NMAX berwaran peach ini kapasitasnya melonjak signifikan, berkat berbagai ubahan mulai dari head dan blok silinder, piston, noken as dan masih banyak lainnya.
Untuk urusan blok silinder dan piston, Doel menjejali Yamaha NMAXnya dengan piston spek 63.
"Gue pakai blok BRT spek 63. Full sepaket sama pistonnya juga cuman gue minta yang mentah biar gue atur tinggkat dome serta kompresinya sendiri,"tutur Doel yang juga komandan bengkel 155 Project ini.
Baca Juga: Berpelek Jari-jari, Kaki-kaki Yamaha NMAX 'Si Doel' Racing Banget
Untuk menyesuaikan blok dan piston baru, Doel juga mengcustom head silinder serta melakukan porting polish.
Sementara untuk noken as, Doel memasang noken as lansiran BRT T2 pada mesin Yamaha NMAX 2018 miliknya.
Punya kapasitas mesin melonjak, pastinya debit bensin juga ikut diperbesar dan diganti dengan injektor yang lebih deras.
"Jelas dong, injektor gue ganti pakai KTC 10 hole. Kalau trhottle bodynya gue custom di bengkel gue sendiri," jelas Doel.
Baca Juga: Terlihat Simpel, Ubahan Kaki Yamaha NMAX Ini Bikin Tampil Lebih Elegan
Agar terhindar dari overheat akibat kapasitas melonjak, Doel memasangkan ekstra fan pada bagian radiator Yamaha NMAXnya.
"Namanya naik cc pasti lebih panas, makanya gue pasang ekstra fan custom dari motor Viar yang juga gue rakit sendiri," lanjut Doel lagi.
Beralih ke jeroan CVT, Doel mengatakan jika ia meracik dan mencustom sendiri isian CVT Yamaha NMAX jagoannya ini.
"Pokoknya jeroan CVT full custom, kebetulan kan punya bengkel sendiri jadi riset dan custom sendiri rahasia perusahaan dong hehe," kelakar Doel.
Terakhir, Doel mengganti knalpot orisinal dengan knalpot racing lansiran WRC serta ECU racing agar performa makin maksimal.
"Knalpot gue ganti WRX, terus biar maksimal ECU ganti pakai BRT Juken 5 Racing Turbo. Ya sekarang mesin ini sekitar 185cc, dan percaya enggak? Spek mesin segini gue sering bolak-balik Tegal, Jogja enggak cuman buat night ride doang," tutup Doel.