GridOto.com - Mungkin kalian ada yang bertanya, bagaimana panduan ganti oli mesin motor yang sering digunakan di jalan macet, apakah berbeda dari biasanya?
Supaya mesin motor awet dan performanya tetap terjaga, penggantian oli mesin harus dilakukan secara berkala.
Sebenarnya panduan pergantian oli mesin motor sudah terpampang jelas pada buku manual saat kalian membeli motor.
Namun, jika sering ketemu jalan macet seperti di daerah perkotaan, sebaiknya ganti oli mesin berdasarkan kilometer atau capaian bulan?
Baca Juga: Pakai Filter Oli Mobil di Mesin Motor, Ini Kata Mekanik Bengkel Resmi
"Jika berdasarkan instruksi servis, oli mesin motor disarankan ganti setiap 3.000 Km," buka Ayi Kurnia selaku service advisor bengkel resmi Yamaha Putera Agung Ciganjur kepada GridOto beberapa.
Menurut Ayi pergantian oli mesin berdasarkan kilometer juga ada syaratnya, yaitu jalan yang ditempuh bebas dari kemacetan.
"Soalnya, saat macet mesin motor tetap menyala walaupun angka odometer di panel indikator tidak bergerak atau bertambah sedikit," kata Ayi.
"Mesin tetap jalan berarti oli mesin juga tetap bekerja, jika sudah begitu lebih baik jangan menunggu sampai 3.000 km," tambahnya saat ditemui di Jalan Moch. Kahfi II, Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Awas! Ini Risiko Pasang Filter Oli Mesin Kurang Kencang di Motor
Hal senada juga dikatakan Technical And Training Enginer PT Perkasa Teknologi Indolube (PTI) pemegang merek Motul di Indonesia.
"Selama jalan yang dilewati kosong dan enggak ada macet, kita bisa berpatokan terhadap capaian kilometer atau jarak tempuh," jelas Rialdy Fasha.
Jika kalian sering riding menembus macet, jangan selalu berpatokan pada capaian Kilometer.
"Bisa berpatokan pada performa motor, jika tarikan motor mulai berat dan ganti gigi mulai keras, itu bisa jadi gejala awal oli mesin rusak dan harus diganti," tutupnya.
Baca Juga: Begini Cara Cek Kondisi Oli Mesin Motor Bekas Lewat Dipstick
Selain itu, jangan lupa untuk selalu periksa kondisi oli mesin melalui dipstick atau lubang intip.
Kalau warna oli mesin berubah jadi hitam pekat dan volumenya berkurang banyak lebih baik ganti baru.
Tuh, jadi jangan terlalu berpatokan pada waktu atau capaian kilometer juga Sob.