GridOto.com - Suzuki Motor Corporation sedang bersiap untuk mengenalkan model-model baru di pasar Eropa pada 2022-2024 mendatang.
Berdasarkan laporan gari Gaadiwaadi.com, setidaknya ada enam model mobil buatan Suzuki yang akan dikenalkan di rentang waktu tersebut.
Mulai dari model terbaru dari Suzuki Vitara di Benua Biru yang akan dikenalkan pada 2022.
Suzuki Vitara 2022 rumornya dibekali dengan mesin hybrid 1.500 cc dengan penggerak empat roda (4WD).
Baca Juga: Harap Bersabar, Suzuki Masih Setop Keran Pemesanan Jimny di Indonesia
Kemudian ada Suzuki S-Cross terbaru yang dirumorkan meluncur di 2022 mendatang, bersamaan dengan Suzuki Vitara.
Generasi ketiga S-Cross ini akan ditawarkan dengan dua pilihan mesin, yakni 1.400 cc dan 1.500 cc yang sama-sama dipadukan dengan sistem hybrid.
Untuk pilihan mesin hybrid 1.400 cc diperkirakan bisa menghasilkan tenaga 129 dk pada 5.500 rpm.
Mesin ini dipadukan dengan dua pilihan transmisi manual dan CVT 6-percepatan.
Baca Juga: Suzuki Katana Berhasil Giring Mundur Angkot yang Lawan Arah, Warganet Bilang Begini
Sayangnya, Suzuki masih menutup rapat-rapat terkait performa mesin hybrid 1.500 cc S-Cross terbaru itu.
Selanjutnya ada Suzuki Swift dan Swift Sport terbaru yang rencananya diperkenalkan pada 2023 mendatang.
Tidak hanya itu, Suzuki Wagon R EV juga ikut diperkenalkan di tahun yang sama dengan Swift dan Swift Sport.
Terakhir ada Suzuki Jimny 5 pintu atau Jimny Long yang dirumorkan akan meluncur pada 2022.
Baca Juga: Suzuki Jimny Long Mulai Diuji Coba, Dirumorkan Segera Meluncur, Indonesia Bakal Kebagian?
Lalu versi hybrid dari Suzuki Jimny juga rencananya baru diperkenalkan pada 2024 mendatang.
Sayangnya, hingga sekarang Suzuki masih menutup rapat-rapat terkait detail spesifikasi dan performa dari model-model terbarunya yang akan dipasarkan di Eropa itu.
Kira-kira dari semua model itu ada yang bakal dijual juga di Indonesia atau enggak ya?