GridOto.com - Sebanyak 21 unit teknologi mobil listrik berbeda dites jarak tempuhnya di Norwegia, sampai baterai habis lho.
Melansir dari InsideEVs, Pengetesan jarak tempuh tersebut dilakukan oleh Norwegian Automobile Federation (NAF) untuk kondisi musim panas.
Sebelumnya NAF juga mengetes mobil listrik untuk performa jarak tempuh maksimum di kondisi musim dingin Norwegia.
Tujuan pengetesan praktikal ini adalah melihat seberapa jauh jarak tempuh 21 mobil listrik tersebut secara aktual di dunia nyata.
Tak hanya itu, pengetesan ini juga membuktikan seberapa akurat jarak tempuh estimasi Worldwide Harmonised Light Vehicle Test Procedure (WLTP).
Baca Juga: Direbut Toyota, Hyundai Nexo Pegang Rekor Teknologi Mobil Listrik Dua Kali!
21 mobil listrik yang dites bermacam-macam. Ada SUV dan crossover seperti Ford Mustang Mach-E RWD dan AWD, VW ID.4, Skoda Enyaq, Hyundai Kona electric, Hyundai Ioniq 5, BMW iX3, Mercedes-Benz EQA, Volvo XC40 Recharge, Citroen e-C4, Opel Mokka-E, Xpeng G3, dan Mazda MX30.
Lalu ada sedan seperti Tesla Model 3 Standard Range dan Long Range, Polestar 2, dan Audi e-tron GT.
Hatchback listrik pun tak ketinggalan seperti VW ID.3 Pro S, Fiat New 500, dan Honda e.