Modifikasi Impresif Honda Vario 150, Tampang Makin Stylish dan Elegan

Fedrick Wahyu - Selasa, 8 Juni 2021 | 16:50 WIB

Modifikasi Honda Vario 150 (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Tak bisa dipungkiri kalau Honda Vario 150 jadi skutik yang begitu sering dimodifikasi.

Ada beragam konsep modifikasi yang bisa diaplikasikan pada Vario 150 agar tampilannya bisa makin menawan.

Salah satunya adalah Honda Vario 150 yang bertampang mewah berkat mendapatkan banyak ubahan istimewa berikut ini.

Hung Bui
Master rem pakai Brembo RCS dan tuas rem belakang TMW

Langsung ke detailnya, di bagian kokpit sekarang memakai Brembo RCS 15 dan tuas rem belakang TMW.

Baca Juga: Modal Ubahan Simpel, Honda Vario 150 Jadi Makin Elegan dan Stylish

Selain itu dipasang juga gas spontan Domino, saklar-saklar dan panel instrumen aftarmarket yang stylish banget.

Tapi yang tak habis pikir adalah pemakaian dua steering damper dari Ohlins dan Mupo pada bagian lehernya.

Hung Bui
Tampilan area kokpitnya yang menawan

Turun ke bagian kaki-kaki, ada upgrade yang tak kalah istimewa dan memberikan tampilan yang keren.

Seperti kedua rodanya yang menggunakan pelek CNC King Speed yang tampak begitu stylish dan apik.

Baca Juga: Templok 2 Proyektor Fortuner, Modifikasi Honda Vario 150 Makin Ciamik

Lalu pengeremannya diberikan upgrade kaliper Brembo dua piston yang dipadukan dengan cakram floating Brembo.

Untuk rem belakang kini masih model tromol namun paha rem diganti dengan material stainless steel.

Hung Bui
Kaki-kakinya dapat upgrade istimewa

Namun yang jadi fokusnya adalah suspensi belakang yang kini menggunakan produk Ohlins.

Kemudian geser ke sektor mesin, untuk filter box sekarang lebih stylish dengan model transparan.

Hung Bui
Tampilan kaki belakangnya

Baca Juga: Bukan Bobok atau Racing, Honda Vario 150 Pasang Knalpot Asal Thailand

Tak ketinggalan di pasang exhaust system LeoVince 4Road dan aksesori titanium yang apik.

Untuk bodi-bodi tampak masih standar secara bentuk tapi lebih stylish dengan balutan warna abu-abu gelap yang dikombinasi warna kuning.

Hung Bui
Mesinnya dapat exhaust system LeoVince 4Road

Selain itu headlamp juga dibuat belang dengan menggunakan model LED proyektor untuk yang sebelah kirinya.

Hung Bui
Modifikasi Honda Vario 150 yang super keren

Alhasil berkat modifikasi yang begitu impresif tadi, Honda Vario 150 ini jadi bertampang sangar.