Suzuki Satria dan Yamaha Y125Z di Sukoharjo Ini Sering Ditawar hingga Ratusan Juta, Sampai Sekarang Belum Dilepas!

Dia Saputra - Selasa, 8 Juni 2021 | 08:05 WIB

Ilustrasi Suzuki Satria 2-tak (Dia Saputra - )

GridOto com - Karena punya koleksi dua motor tua dari Yamaha dan Suzuki, rumah seorang warga di Kabupaten Sukoharjo Jawa Tengah (Jateng) selalu didatangi kolektor.

Dua motor tua yakni Suzuki Satria 2-tak dan Yamaha Y125Z itu adalah milik Nanang Wahyu, warga Desa Palur, Kecamatan Mojolaban, Sukoharjo.

Karena selalu ditawar dengan harga yang fantastis, Nanang pun sayang untuk melepas Suzuki Satria 2-tak dan Yamaha Y125Z miliknya.

"Para kolektor yang datang rela mengeluarkan banyak uang untuk mendapatkan motor tersebut," ucap Nanang dikutip dari TribunSolo.com.

Baca Juga: Substitusi Kampas Rem dan Kampas Kopling Suzuki Satria 2-tak,Pakai Kepunyaan Motor Ini Harga Lebih Murah

TribunSolo.com/Muhammad Irfan
Suzuki Satria 2-Tak dan Yamaha Y125Z milik warga Sukoharjo.

Menurut Nanang, dua motor miliknya itu sudah ditawar hingga ratusan juta.

"Sebenarnya untuk harga jualnya di kisaran Rp 60 juta sampai Rp 130 jutaan," lanjut Nanang.

Motor milik Nanang itu kondisinya memang masih mulus dan mirip motor baru.

Ia menjelaskan, motornya itu adalah hasil restorasi total menggunakan spare part asli.