Sering Gagal Ujian Praktek SIM? Polres Ini Meluncurkan Program Petis

Hendra - Selasa, 1 Juni 2021 | 11:42 WIB

Ilustrasi. Di Polres Pamekasan, pemohon bisa belajar praktek mengendara sebelum bikin SIM (Hendra - )

GridOto.com- Salah satu momok pembuatan SIM baru adalah kerapnya gagal saat ujian praktek. 

Kondisi ini membuat pemohon putus asa.

Tak heran muncul, pihak yang bisa membantu proses pembuatan SIM dengan imbalan tertentu.

 Satlantas Polres Pamekasan, Madura, meluncurkan program inovasi, Senin (31/5/2021).

Baca Juga: SIM C Sudah Ada Penggolongannya, Ini Usia Minimal Untuk C1 dan C2

Program ini diberi nama PETIS yang merupakan singkatan dari Pelatihan Ujian Praktik SIM.

Kapolres Pamekasan, AKBP Apip Ginanjar menjelaskan, program PETIS tersebut dikhususkan bagi pemohon SIM yang sering gagal melakukan ujian praktik.

Diluncurkannya program PETIS ini, masyarakat bisa lebih mudah untuk memiliki SIM demi terwujudnya tata tertib berlalu lintas.

“Waktu latihan PETIS setiap Jumat pukul 13.00 WIB di lapangan uji praktik Satpas Polres Pamekasan, Jalan Raya Nyalaran Kabupaten Pamekasan,” kata AKBP Apip Ginanjar.

Menurut AKBP Apip Ginanjar, program PETIS ini tidak hanya untuk pemohon SIM C saja. Namun, juga berlaku untuk pemohon SIM A.

Ia memastikan, program PETIS ini gratis, dan tidak dipungut biaya sepeserpun.

“Kami luncurkan program ini dalam rangka mempertahankan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM),” tutupnya.