GridOto.com - Fabio Quartararo berhasil menjadi pembalap tercepat pada sesi FP4 MotoGP Italia 2021.
Mulainya sesi FP4 MotoGP Italia 2021 sempat ditunda lebih dari setengah jam dari jadwal semula.
Hal itu dikarenakan insiden tikungan 9 yang terjadi pada sesi kualifikasi Moto3 yang diadakan sebelumnya.
Sebelumnya di sesi kualifikasi Moto3, terjadi crash antara 3 pembalap yakni Jason Dupasquier, Ayumu Sasaki dan Jeremy Alcoba.
Sasaki dan Alcoba dikabarkan baik-baik saja meski mengalami sedikit luka.
Yang parah adalah Duspasquier, di mana sang pembalap harus dibawa ke rumah sakit Florence untuk mendapat perawatan intensif.
Terlihat evakuasi dan pertolongan pertama yang diberikan tim medis berlangsung cukup lama.
Bahkan tim medis harus sampai membawa helikopter untuk evakuasi Duspasquier.
Valentino Rossi tidak langsung keluar trek begitu sesi dimulai.
Rossi nampak mengalami masalah motor dan baru keluar trek sekitar menit ke-13.
Baca Juga: Valentino Rossi Pamer Helm Spesial di MotoGP Italia 2021, Ada Sapinya Sob!
The Doctor hanya sanggup mengakhiri sesi di posisi ke-19.
Menempel ketat Quartararo, Francesco Bagnaia yang konsisten sejak FP1 berada di posisi kedua pada sesi FP4 ini.
Selain soal single lap, Quartararo dan Bagnaia juga menunjukkan ritme balap yang sangat konsisten sepanjang FP4 ini.