GridOto.com - Alpine A110 Legende GT 2021 merupakan varian edisi terbatas paling berkelas dari mobil sport Alpine A110.
Kehadiran mobil sport ini meneruskan kesuksesan Alpine A110 Legende GT yang dirilis secara terbatas 2020 lalu.
Masih sama seperti Legende GT sebelumnya, Automobiles Alpine memberikan Legende GT 2021 sentuhan mewah khusus di bagian eksterior dan interior.
Berbasis Alpine A110 Legende, Legende GT 2021 hadir dengan dua warna yakni Mercury Silver Matte dan Abyss Blue.
Kedua pilihan warna tersebut dipadukan dengan monogram Alpine berwarna Pale Gold, kaliper rem warna emas, pelek diamond-cut 18 inci, dan lampu rem LED.
Baca Juga: MV Agusta Keren Dibangun Khusus Terinspirasi Sportscar Eksotis Prancis
Tak hanya itu, Alpine A110 Legende GT juga memiliki dua pilihan warna interior yang berbeda.
Dengan warna Mercury Silver Matte, interior Legende GT dapat jok bucket Confort Sabelt dan aksen berwarna hitam dengan jahitan warna abu-abu.
Kalau warna Abyss Blue dipilih, pemilik menikmati warna Amber Brown pada jok bucket dan aksen interior.
Berbeda dari Legende GT tahun 2020, A110 Legende GT 2021 mendapatkan lebih banyak tenaga.
Mesin empat silinder turbo berkapasitas 1.798 cc mobil ini menggunakan spesifikasi yang sama dengan Alpine A110S.
Alpine mengklaim tenaga mesin tersebut mencapai 292 dk dan torsi puncak mencapai 320 Nm di putaran 2.000-6.400 RPM.
Alpine A110 Legende GT 2021 hanya akan dibuat sebanyak 300 unit saja dan hadir hanya di Eropa.
Soal harga, Alpine mematok Legende GT di harga 71.600 Euro atau sekitar Rp 1,24 milyar di Perancis. (Kurs 1 Euro = Rp 17.434,6, 28/5/2021)