GridOto.com - Berkembangnya custom kulture membuat, industrinya berkembang begitu cepat.
Salah satunya adalah Tom Simpson dari Foundry Motorcycles yang sebelum menjadi builder adalah seorang blacksmith atau pandai besi.
Nah, salah satu garapannya yang terbaru adalah Moto Guzzi 1100 Sport bergaya street tracker berikut ini.
Motor keluaran 1996 ini mengalami rombakan yang begitu drastis dari ujung depan sampai belakang.
Baca Juga: Moto Guzzi California 1100 Jadi Cafe Racer Ramping Modal Ubahan Simpel
Mulai dari mesin yang dilepas dan diserahkan pada Nik dari Moto Euro untuk mendapat perbaikan total.
Kemudian riding position dibuat lebih tinggi dengan sedikit memanjangkan garpu depan dan memodifikasi segitiganya.
Sementara untuk suspensi belakang menggunakan One.Zero kustom dari Quantum Racing Suspension.
Lalu untuk kedua pelek alloy Marchesini bawaan motor direstorasi dan kemudian dibalut dengan ban Pirelli Scorpion Rally STR.
Baca Juga: Inspirasi Custom Cafe Racer Keren Dari Basis Moto Guzzi Le Mans MK1
Pengereman juga tetap memakai bawaan aslinya yang sudah menggunakan Brembo namun dipadukan dengan selang HEL Performance Carbolook.
Bagian yang istimewa dari Moto Guzzi ini adalah bodywork-nya, terutama bagian subframe.
Subframe-nya sudah dirombak total dan diberikan semacam cover bermodel kisi-kisi yang sekaligus jadi rumah stoplamp LED.
Bagian bawah jok ini juga dijadikan sebagai muffler dan semua itu terbuat dari aluminium dan stainless steel.
Baca Juga: Scrambler Unik Berbasis Moto Guzzi V85 TT, Tangkinya Bisa Bolong
Lalu di atasnya terpasang jok kustom single seat yang minimalis dan dipadukan dengan tangki Kawasaki H1 yang sudah dimodifikasi.
Sementara kokpitnya kini menggunakan setang Biltwell dengan lampu sein bar-end Kellerman, saklar Motone, speedometer MMB digital, serta headlamp klasik.
Mesin yang sudah mendapat rebuild tadi juga masih mendapat beberapa ubahan seperti valve cover custom.
Lalu dipasang karburator Dell’Orto PHM40 dengan filter K&N dan manifold custom yang membuat posisinya sedikit mundur.
Baca Juga: Moto Guzzi V50 Jadi Retro Cafe Racer, Tampil Resik dan Minimalis
Hal itu dilakukan demi memberikan ruang untuk jalur pipa knalpot kustom stainless steel barunya.
Kelistrikan pun diperbarui semua dengan pusatnya Motogadget m.unit yang simpel.
Kemudian sebagai finishing, diberikan kelir Midnight Blue pada tangki dan rangkanya yang memberikan kesan biru saat terkena cahaya.
Hasilnya, Moto Guzzi 1100 Sport ini berubah menjadi street tracker yang tampil begitu gagah dan sangar.