Rombak Kaki-kaki Total, Restomod Yamaha Mio Smile Ini Tambah Stylish

M Aziz Atthoriq - Minggu, 23 Mei 2021 | 21:45 WIB

Rombak kaki-kaki total, restomod Yamaha Mio Smile jadi makin stylish. (M Aziz Atthoriq - )

GridOto.com - Rombak kaki-kaki total, restomod Yamaha Mio Smile ini tambah stylish.

Masih membahas restorasi dengan modifikasi alias restomod Yamaha Mio Smile lansiran tahun 2011 milik bro Subhan Ichwan.

Yups puas membahas sektor tampilan alias body kali ini kami penasaran dengan setup kaki-kaki dari motor matic lawas Yamaha berkelir hitam ini.

Bukan cuma punya body full baru urusan kaki-kaki Yamaha Mio Smile ini juga kena upgrade modif pakai part racing sob.

Baca Juga: Yamaha Mio Smile Kena Restomod Cangkok Part Aerox Dapat Fitur Ekstra

"Motor ini benar-benar projek restorasi dari bahan butut sampai jadi kece kayak gini termasuk kaki-kaki gue upgrade pasang part racing,"tutur bro Subhan saat kami temui.

Aziz
Yamaha Mio pakai master rem Nissin Samurai dan tabung minyak rem Brembo Big

Enggak main-main sob ubahan yang dilakukan cowok berbadang bongsor ini terbiling menyeluruh untuk sektor kaki-kaki mulai dari pengereman sampai pelek dan ban motornya.

Mulai dari sektor pengereman bro Subchan menggunakan beberapa part lansiran Nissin Samurai.

"Master rem gue pakai Nissin Samurai kaliper remnya juga Nissin Samurai 2piston diskbrakenya KTC 260mm,"lanjutnya tentang modifikasi motor miliknya.

Aziz
Pengereman Yamaha Mio Smile upgrade kaliper rem Nissin Samurai dan diskbrake KTC 260 mm

Baca Juga: Booming Restomod Yamaha Mio Smile, Yang Ini Pamer Bodi dan Kaki Fresh