GridOto.com - All New CB150R Streetfire resmi diluncurkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) secara virtual pada Rabu (5/5/2021) lalu.
All New CB150R Streetfire hadir dengan membawa sejumlah penyempurnaan, mulai dari fitur hingga desain yang kini bernuansa motor gede (moge).
Meski begitu, sobat pemilik All New CB150R Streetfire bisa lebih memaksimalkannya lagi dengan memodifikasi sektor kaki-kaki supaya makin moge look.
Salah satu bengkel yang menyediakan paket upgrade kaki-kaki All New CB150R Streetfire ialah 902 Garage.
Baca Juga: All New Honda CB150R StreetFire Dimodif Simpel Berkonsep Urban Sport
"Dari dulu bengkel kami fokus di bagian kaki-kaki motor. Mau dibuat tampilan mirip moge tentu bisa," kata Yusa Firdaus, Owner 902 Garage kepada GridOto.com, pada Kamis (20/5/2021).
Pria yang akrab dipanggil Yusa ini menjelaskan, bengkelnya kini sudah menyiapkan ragam paket kaki-kaki gambot yang plug and play (PNP) dengan All New CB150R Streetfire.
"Pertama ada paket Rp 3,5 juta, meliputi pelek Axio ukuran 3 inci depan dan 4,5 inci belakang, disk depan 320 mm Delkevic, napgir, bosh bearing pelek, breket cakram, baut, pentil, dan gir set," ujar pria yang bengkelnya berlokasi di Harapan Baru, Bekasi, Jawa Barat.
Selanjutnya ada paket Rp 3 juta, penggantian partnya meliputi pelek V Rossi ukuran 3 inci depan dan 4,5 inci belakang, disk depan 320mm Delkevic, disk belakang ditambah adaptor, baut napgir, bosh bearing pelek, breket cakram, baut, pentil, dan gir set.
Baca Juga: Setang Honda All New CB150R Goyang-goyang? Jangan Panik! Ini Fungsinya
Adapun paket Rp 4,5 juta, untuk ubahannya meliputi pelek V Rossi model Oz Racing ukuran 3 inci depan dan 4,5 inci belakang, disk depan 320 mm Delkevic, disk belakang ditambah adaptor, baut napgir, bosh bearing pelek, breket cakram, baut, pentil dan
gir set.
Tidak hanya itu, bengkel 902 Garage juga menyediakan pilihan swingarm untuk naked sport terbaru besutan pabrikan berlogo sayap mengepak ini.
"Kami juga sediakan swingarm panjang model CBR250RR, untuk harganya Rp 1 juta set rantai," imbuhnya.
"Selain itu ada swingarm model moge harganya Rp 1,3 juta dan monoshock Rp 1,2 juta," pungkas Yusa.