GridOto.com - Masyarakat yang tinggal di kawasan Tambun, Bekasi, Jawa Barat patut senang.
Pasalnya pemerintah akan melanjutkan pembangunan Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu) hingga Tambun.
Melansir Tribunnews.com, Deputi I Kepala Staf Kepresidenan, Febry Calvin Tetelepta mengatakan, ruas tol tersebut ditargetkan rampung pada 2024 mendatang.
“Untuk mencapai target tersebut, Pemerintah tengah membahas percepatan rekomendasi dari Kementerian ATR/BPN serta revisi Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Jawa Barat dan Kabupaten Bekasi agar penetapan lokasi dan dokumen perencanaan lainnya dapat segera diterbitkan,” kata dia saat menggelar Rapat Koordinasi Jalan Tol Becakayu di Gedung Bina Graha Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/5/2021).
Baca Juga: GT Pisangan Mulai Beroperasi, Hubungkan Tol Becakayu dan Tol Ir Wiyoto Wiyono
Ruas tol yang terhubung dengan Tambun akan menjadi seksi 2B.
Jalan ini melengkapi keberadaan Tol Becakayu seksi 1 dari Jakarta Timur hingga seksi 2A di Bekasi.
Tol seksi 2B ini nantinya membentang dari Marga Jaya-Tambun dengan panjang 6,9 Km.
Rencananya groundbreaking baru berlangsung pada September 2021.
Baca Juga: Video Perakitan Suzuki GSX-R150, Untuk Pasar Eropa Juga Diproduksi di Sini