GridOto.com - Tips beli mobil bekas buat pemula.
Buat pemula yang enggak tahu tips beli mobil bekas, proses ini bisa terasa ngeri-ngeri sedap.
Soalnya, kalau enggak paham tips beli mobil bekas, pembeli pemula bisa dapat kendaraan seken yang kondisinya kurang oke.
Nah, berikut tips beli mobil bekas buat pemula dari Gridoto.com.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Kapan Waktu Filter Udara Mesti Diganti
1. Tips Cek Mesin
Mobil modern dengan teknologi injeksi, untuk mengecek kondisinya bisa pakai alat engine diagnostic atau populer disebut engine scanner.
Dengan alat ini dapat mendeteksi kinerja mesin dan komponen pendukung lainnya.
Termasuk jika terdapat masalah pada mesin.
Anda bisa datang ke bengkel resmi untuk melakukan cek mesin atau ke bengkel umum yang memiliki alat engine diagnostic yang bisa membaca ECU atau komputer mobil Anda.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Begini Cara Gampang Deteksi Stabilizer Rusak
2. Tips Cek Kebocoran Oli
Paking dan sil yang aus umum ditandai dengan hadirnya banyak rembesan oli mesin.
Rembesan ini muncul umumnya akibat bocornya paking dan sil mesin.
Selain dari rembesan oli, bisa juga dengan melihat apakah ada tetesan oli di kolong mobil.
3. Tips Cek Kondisi Aki
Aki yang rusak tidak akan kuat untuk menghidupkan mesin.
Coba hidupkan mesin dan perhatikan apakah saat distart suaranya berat atau tidak.
Lakukan 2-3 kali untuk memastikan aki benar-benar sehat.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Begini Cara Gampang Cek Kondisi Minyak Rem
4. Tips Cek AC Mobil Bekas
Langkah memeriksa paling mudah adalah dengan berdiam di dalam kabin sambil menyalakan AC.
Jika kurang dingin, kemungkinan freon atau refrigerannya kurang.
Jika tercium bau, ada kemungkinan evaporator kotor.
Atau Anda bisa mengintip via sight glass yang terdapat di ruang
mesin.
Nyalakan mesin dan AC, saat idle akan terlihat bening dan saat digas akan timbul sedikit gelembung udara.
Kalau pas idle terdapat gelembung udara, artinya freon berkurang dan terjadi kebocoran di sistem.
Jangan alpa pula memeriksa sabuk penggerak kompresor AC dan alternator apakah terlihat getas.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Tiga Cairan Ini Ampuh Bersihkan Ruang Mesin
5. Tips Cek Kaki-kaki Mobil Bekas
Periksa karet-karet suspensi dan penggerak setir.
Perhatikan jika ada batang yang bengkok atau melebihi toleransi saat digerakkan.
Biasanya kalau mobil bekas sering melewati jalan rusak, komponen ini sering bermasalah.
6. Tips Cek Ban Mobil Bekas
Jangan lupa sekalian memeriksa ban dengan memperhatikan tire wear indicator (TWI).
Teliti juga potensi kembang ban aus sebelah atau ban benjol.