GridOto.com – PT Eurokars Prima Utama selaku distributor Ferrari baru di Indonesia langsung menghadirkan 3 mobil sekaligus.
Mulai dari Ferrari Roma sebagai tipe entry level, SF90 Stradale yang didaulat sebagai Ferrari paling beringas dan F8 Spider sebagai tipe menengah.
Ferrari F8 Spider merupakan penerus dari 488 Spider, makanya punya banyak kesamaan bentuk.
Misalnya saja di bagian samping, tarikan dan lekuk bodinya mirip dengan 488 Spider terutama di bagain kisi-kisi udara pendingin ruang mesin.
Lalu di depan, desain lampu LED masih mirip 488 cuma bedanya di Ferrari F8 Spider di bagian atasnya terdapat air duct untuk pendinginan rem cakram.
Baca Juga: Mesin Ferrari 812 Competizione Lebih Bertenaga, Ini Lho yang Diubah
Namun yang menarik, F8 Spider di bagian depan sudah dilengkapi dengan sistem aerodinamika mutakhir, S-Duct yang terinspirasi dari mobil balap Formula 1.
S-Duct juga sudah digunakan pada 488 Pista, cuma bedanya di F8 Spider ini dibuat lebih kecil. Fungsinya tentu untuk mengalirkan udara lebih baik dan menambah down force di bagian depan.
Sesuai namanya, F8 Spider mengusung konstruksi Retractable Hard Top (RHT) yang bisa dibuka hanya dalam waktu kurang dari 15 detik.
Di buritan, Ferrari F8 Spider menghadirkan bentuk lampu empat titik sebagai ciri khas Ferrari klasik.
Diffuser besar di bagian bawah juga berpadu dengan sepasang pipa knalpot yang memberi kesan mobil yang bertenaga.
Masuk ke bagian dalam, Ferrari F8 Spider hadir dengan nuansa klasik khas Ferrari Berlinetta. Desain klasik itu berkombinasi dengan nuansa sporty yang tercermin pada desain dasbornya.
Pada versi mobil demo ini, menggunakan jok racing Daytona dengan ciri khas lubang-lubang di bagian alas dan sandaran serta di bagian konstruksi sudah menggunakan material karbon.
Di sisi penumpang juga terdapat layar sentuh yang bisa memberikan beberapa informasi seperti fungsi hiburan sampai performa mobil.
Jadi penumpang bisa mendapatkan fun to drive yang sama dengan pengemudi terutama jika melihat di mode performance soal informasi kecepatan, putaran mesin hingga G-Force.