Red Bull Ungkap Kenapa Max Verstappen Gagal Raih Pole Position F1 Spanyol 2021

Fendi - Minggu, 9 Mei 2021 | 01:00 WIB

Max Verstappen senang dengan hasil kualifikasi F1 Spanyol 2021 yang menempatkannya di posisi kedua tercepat (Fendi - )


GridOto.com – Max Verstappen yang bisa melaju cepat pada sesi kualifikasi ketiga (Q3), tidak cukup untuk meraih pole position F1 Spanyol 2021, Sabtu (8/5). Apa penyebabnya?

Usai meraih hasil kedua dalam kualifikasi F1 Spanyol 2021, Max Verstappen mengaku cukup senang karena bisa mendekati Mercedes.

Penasihat Red Bull, Helmut Marko juga merasa puas dengan hasil kualifikasi F1 Spanyol 2021 ini.

Helmut Marko melihat bahwa Max Verstappen membuat putaran yang sangat baik di sirkuit Barcelona.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 Spanyol 2021: Lewis Hamilton Cetak Pole Position Ke-100

Tetapi ia juga mengungkap letak kekalahan Max Verstappen.

"Kami hanya kalah di satu tikungan, dan itu adalah tikungan ke-4," kata Helmut Marko kepada Sky Sports F1.

"Kami kalah dua persepuluh di sektor itu,” lanjutnya, seperti dikutip GridOto.com dari gpblog.com.

Formula 1
Tikungan 4 sirkuit Barcelona letaknya di awal warna biru yang merupakan tikungan awal sektor 2

Menurut Helmut marko, melihat dari sudut pandang itu, timbul perasaan positif, bahwa Red Bull memiliki mobil yang sangat-sangat cepat.

Baca Juga: Raih Pole Position Ke-100 di F1 Spanyol 2021, Lewis Hamilton Bisa Menang Lima Kali Berturut-turut?

"Semuanya terlihat positif," ucapnya, dengan melihat ke depan untuk balapan hari Minggu.

"Sekarang kita harus melihat bagaimana cuaca berkembang. Apakah akan tetap hangat seperti ini? Maka itu bisa menjadi strategi dua-stop," ujar Helmut Marko.

Di lain hal, ia mengaku kecewa dengan penampilan Sergio Perez yang melintir di Q3 dan berada di posisi kedelapan, hampir satu detik lebih lambat dari Verstappen.