Vespa Sprint Tampil Beda, Berbodi Biru Marble, Part-partnya Tidak Umum

Fariz Ibrahim,Fedrick Wahyu - Rabu, 5 Mei 2021 | 16:58 WIB

Modifikasi Vespa Sprint dengan tampilan yang ogah sama dengan yang lain! (Fariz Ibrahim,Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Sebuah Vespa matik memang sering dimodifikasi dan diupgrade part-partnya agar tampil lebih menarik.

Tapi sedikit berbeda dengan cara Abu Hanifah dalam memodifikasi Vespa Sprint miliknya.

Untuk ubahan pun diawali dengan mengganti warna bodinya dengan kelir biru dengan marbel effect yang tak umum.

Fariz/otomotifnet.com
Master rem radial Adelin dirasa cukup, pemasangan perlu coak batok

"Kebanyakan Vespa modern cuma main cat polos aja. Makanya coba pakai warna marble," buka Abu yang digarap oleh 12_Garage yang ternyata bengkelnya sendiri.

Baca Juga: Vespa Sprint Berparas Manis, Bodi Merah Muda, Aksesorinya Paripurna

Kemudian dibuatkan stripping berlogo Zelioni yang ditempel pada bodi kanan dan kirinya.

Tak cuma bodinya saja, kaki-kaki pun mendapat ubahan yang lebih istimewa dan pastinya memakai part yang jarang diandalkan orang lain.

Fariz/otomotifnet.com
Piggyback Polini tertanam pada bodi, letak pemasangannya beda dari yang lain!

Seperti pengereman yang memakai master rem Adelin yang terhubung ke kaliper radial BGM empat piston.

"Dengan spesifikasi ini udah cukup banget, harga lebih terjangkau tapi pengereman juga udah maksimal. Cuma perlu bikin braket kaliper depan belakang, karena kaliper radial," jelasnya.

Baca Juga: Vespa Sprint Racing, Mesin Jadi 198cc, Bodi Candy Blue Jadi Manis

“Habis itu biar gak ada yang ngikutin, kaliper diwarnain ulang. Aslinya cuma ada hitam dan silver, nah ini anodized warna oranye, hehee…” sambung Abu.

Fariz/otomotifnet.com
Kaliper depan dan belakang pakai BGM radial 4 piston, dianodized ulang supaya gak ada yang nyamain

Kemudian untuk suspensi diganti semua dengan produk Zelioni yang kabarnya unit tersebut terbatas.

“Yang ini limited edition, karena warnanya titanium black-gold. Setelannya juga lebih banyak dibanding Ohlins,” tunjuknya.

Lalu untuk kedua rodanya ikut diganti dengan milik Gilera Runner yang dibeli dari Malaysia sana.

Fariz/otomotifnet.com
Kaki-kaki lebih jangkung berkat penggunaan pelek Gilera Runner ring 13 inci

Baca Juga: Vespa Sprint Asyik, Pakai Baju Warna Biru, Tampang Makin Cool

“Nitip saudara yang tinggal di sana. Tadinya bukan mau pelek ini, eh pas ditawari keren juga. Apalagi ring 13 inci dan lebarnya 3 inci,” urai Abu yang bengkelnya ada di Jl. Nangka No 37, Beji, Depok.

Bergeser ke sektor dapur pacu, mesinnya turut diupgrade dengan bore up kit Kawahara dengan piston 62 mm, noken as custom, piggyback Polini, hingga CVT kit dari Polini dan Malossi.

Fariz/otomotifnet.com
Knalpot Polini Evo dipercaya sebagai saluran gas buang untuk mesin bore upnya, blaarrr…

“Buat jalan-jalan santai sih sebenarnya udah cukup. Tapi kalau lagi keluar bareng temen-temen kebanyakan pada ngebut, makanya gua bore up, gak mau ketinggalan, haha…” rinci pria yang memberi nama motornya Dark Phoenix ini.

Menyempurnakan Vespa Sprint ini, banyak part Zelioni ikut dipasang seperti center dop, cover fan, lis spidometer, hook, bar end, cakram, dan cover fork.

Fariz/otomotifnet.com
Modifikasi Vespa Sprint dengan tampilan yang ogah sama dengan yang lain!

Data modifikasi:

Repaint: Blue Marble by @12_garage

Pelek: Gilera Runner

Ban depan: Maxxis

Jok: custom model Zelioni double seat

Handgrip: Domino

Piggyback: Polini

Sein: Power1

Stop lamp: Power1 clear

Braket kaliper: Custom by +62

Kaliper: BGM repaint orange

Knalpot: Polini Evo

Master rem: Adelin by Frando

Baut: Pro-Bolt & Heng

Bore up kit: Kawahara 62 mm

Noken as: Custom

Variator: Polini

Kampas kopling: Polini

Mangkok kopling: Mallosi

Per sentry: Mallosi

Sokbreker: Zelioni limited edition

Center dop: Zelioni

Cover fan: Zelioni

Dipstick oil: Zelioni

Bar end: Zelioni

Lis spidometer: Zelioni

Hook: Zelioni

Cakram: Zelioni type 4

Cover fork: Zelioni