GridOto.com - Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, menjadi pembalap tercepat pada sesi warm up MotoGP Spanyol 2021 di sirkuit Jerez, Minggu (2/5).
Maverick Vinales merebut posisi teratas dari Johann Zarco di menit terakhir.
Vinales mencetak waktu terbaik 1 menit 37,642 detik, unggul 0,046 detik saja dari Johann Zarco.
Rekan Vinales sekaligus pole sitter, Fabio Quartararo, berada di posisi ketiga dengan 1 menit 37,657 detik.
Terjadi beberapa crash pada sesi ini, misalnya saja yang dialami Pol Espargaro menjelang 10 menit tersisa, untung tidak ada masalah berarti karena crash ini.
Second crash of the weekend for @polespargaro! ????
— MotoGP™???? (@MotoGP) May 2, 2021
The Spaniard is unhurt, but angry, following a tumble at Turn 11! ????#SpanishGP ???????? pic.twitter.com/xmNnrm4Grw
Namun tak disangka beberapa menit setelahnya Marc Marquez juga crash menyusul sang rekan.
Marquez mengalami crash di tikungan 4 sirkuit Jerez.
Untunglah crashnya tidak terlalu parah meski motornya sampai menabrak air fence dan fairingnya rusak parah.
And now @marcmarquez93 is down!!! ????
— MotoGP™???? (@MotoGP) May 2, 2021
Another high speed crash for the @HRC_MotoGP rider but we're pleased to report he's uninjured! ????#SpanishGP ???????? pic.twitter.com/nP7NCQCtlh
Marc Marquez bisa langsung bangkit dan kembali ke paddock tim.