Balapan Malam Ini, Sean Gelael Start Dari P6 di Balap Ketahanan 6 Jam Spa-Francorchamps

Fendi - Sabtu, 1 Mei 2021 | 13:50 WIB

Mobil tim JOTA bernomor #28 yang diperkuat Sean Gelael bertekad meraih podium di balap ketahanan 6 Jam Spa Francorchamps 2021 29th April - 1st May 2021 Photo: Drew Gibson (Fendi - )


GridOto.com – Tim JOTA yang diperkuat Sean Gelael, Stoffel Vandoorne, Tom Blomqvist akan start dari posisi 6 di balap ketahanan 6 Jam Spa-Francorchamps 2021, Sabtu malam (1/5).

Ketiga pembalap itu melakukan sesi latihan bebas kedua (FP2) dan FP3 serta kualifikasi pada hari Jumat (30/4).

Diakui, mobil mereka untuk seri pertama kejuaraan dunia balap ketahanan atau WEC 2021 di Belgia ini belum seratus persen oke.

Sehari sebelumnya mereka kerap oversteer (cenderung melebar), di sepanjang Jumat justru understeer (cenderung ke dalam).

Baca Juga: Sean Gelael Tampil Menjanjikan Saat Latihan di Kejuaraan Dunia Balap Ketahanan 6 Jam Spa-Francorchamps

Pada kualifikasi hari Jumat, hanya Stoffel Vandoorne yang mengemudi mobil hijau bernomor #28.

Pembalap tuan rumah ini mencatat waktu 2:03.516, dan menempatkan mobil tim JOTA #28 di P6 kelas LMP2 atau P9 keseluruhan.

Posisi ini satu tingkat lebih baik dari mobil JOTA #38, yang digeber mantan pembalap F1 Anthony Davidson.

Start dari P6 di balap ketahanan 6 Jam Spa-Francorchamps, Sean Gelael, Stoffel Vandoorne dan Tom Blomqvist tentu mesti bekerja keras bila ingin naik podium.

Mengingat banyak saingan berat mereka di kelas LMP2 ini. Siapa saja?