GridOto.com - Siapa bilang modifikasi mobil listrik asal Amerika Serikat, Tesla sulit dilakukan lantaran desainnya yang kelewat futuristik.
Beragam konsep modifikasi ternyata bisa diaplikasikan pada Tesla, mulai dari sporty, elegan, hingga off-road style.
Bahkan enggak menutup kemungkinan untuk tampil mewah dan glamor, seperti tongkrongan modifikasi Tesla Model S satu ini.
Baca Juga: Tesla Model S Tampil Sporty Kombinasi Wide Body Kit Plus Pelek Baru
Adalah Caviar asal Rusia, yang menjadikan Tesla Model S berlabel Excellence 24 K ini paling mahal di dunia.
Tak tanggung-tanggung, Caviar memodifikasi Tesla Model S dengan kadar emas murni mencapai kadar 24 karat.
Lapisan emas ini tampak menempel di beberapa bagian sehingga terlihat menyala dipadukan kelir hitam bodi.
Mulai dari bumper depan, gril, gagang pintu dan bagasi, side skirts, ducktail, diffuser, hingga ke pelek.