GridOto.com - Insentif Pajak Penjualam Atas Barang Mewah (PPnBM) 0 persen yang diberlakukan oleh Pemerintah Pusat memberikan dampak positif pada penjualan sejumlah model mobil di pasar Indonesia
Contohnya penjualan Toyota Rush selama periode Maret 2021 yang meroket setelah mendapatkan insentif PPnBM 0 persen.
Hal tersebut diketahui melalui data dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) di mana Toyota Rush membukukan angka pendistribusian dari pabrik ke dealer atau wholesales sebanyak 6.930 unit.
Sebagai perbandingan, Rush hanya membukukan angka wholesales sebanyak 2.160 unit saja pada periode Februari 2021 lalu.
Baca Juga: Penjualan Ritel Toyota Melesat Hingga 111 Persen pada Maret 2021, Rush Tampil Jadi Primadona
Artinya selama satu bulan kebijakan itu diberlakukan, penjualan Low Sport Utility Vehicle (LSUV) beremblem Toyota ini mengalami peningkatan hingga tiga kali lipat.
Enggak heran, harganya yang jadi semakin terjangkau setelah insentif PPnBM 0 persen berlaku tentu membuat konsumen di pasar Indonesia semakin tertarik untuk memboyongnya.
Melansir dari Toyota.astra.co.id, sekarang Toyota Rush ditawarkan mulai dari harga Rp 240,5 juta untuk tipe 1.5 G M/T On The Road (OTR) DKI Jakarta.
Hingga Rush 1.5 S A/T TRD yang jadi tipe termahalnya dibanderol dengan Rp 260,8 juta OTR DKI Jakarta.
Baca Juga: Data Penjualan LSUV Maret 2021, Toyota Rush Belum Terkalahkan, Mobil Lain Bagaimana?