Chopper Garang Berbasis SM Sport V16, Maskulin dan Menyita Perhatian

M Aziz Atthoriq - Senin, 26 April 2021 | 19:35 WIB

Berbasis SM Sport V16 modifikasi chopper tampilan maskulin sukses menarik perhatian. (M Aziz Atthoriq - )

GridOto.com - Chopper garang berbasis SM Sport V16, maskulin dan menyita perhatian

Menilik tampilan motor custom yang dibangun dari basis SM Sport V16 250cc tentu begitu menonjolkan kesan maskulin.

Modifikasi SM Sport V16 ala chopper ini adalah hasil garapan Street Arts Custom (SAC) yang bermarkas di Depok, Jawa Barat.

Baca Juga: Berbasis Kawasaki Binter Merzy, Modifikasi Chopper Ini Jadi Gahar

Rupanya SAC menggarap modifikasi chopper berbasis SM Sport V16 ini untuk memenuhi permintaan sang customer yang juga pemilik motor.

"Jadi ownernya motor ini datang ke bengkel kami (SAC) terus minta dibuatkan motor modifikasi basisnya SM V16 ini dengan beraura oldskull serta garang namun masih nyaman buat riding," buka Wahyu, Head of Production Street Art Custom saat kami wawancarai.

Pertama melihat fascia depan tampilan langsung jelas berbeda dan lebih kece berkat systen suspensi baru berjenis springer hasil garapan SAC.

SAC
Tampak depan chopper basis SM Sport V16 250 kece dengan sokbreker custom springer serta ubahan lainnya

"Ownernya minta motornya beda dari yang lain akhirnya kita diskusi dan ketemulah dibuatkan suspensi springer model ini,"lanjut Wahyu.

Baca Juga: Yamaha Aerox Templok Knalpot Kece, Silencer Kembar Bentuknya Sangar

Melirik sektor kokpit, setang bawaan yang berukuran tinggi dan panjang diganti dengan setang baru berjenis fat bar dengan spion pada bagian bawah setang.

Begitu juga dengan sektor penerangan, chopper ini sudah menggunakan headlamp dan lampu sein aftermarket.

"Setang Camar terus spion Highsider handgripnya Recoil. Nah Headlamp pakai aftermarket, terus ada topi classic dan lampu sein nya Bratz Black Sugar untuk mendukung konsep choppernya," lanjut Wahyu.

SAC
Kokpit dan tangki chopper basis SM Sport V16 250

Pindah kebagian bodi, bentuk tangki juga ikut kena rombakan dengan dibikin sedikit melar meski tak terlalu banyak mengurangi kapasitas isi BBM.

Baca Juga: Chopper Sangar Berbasis Yamaha Scorpio Ini Pakai Starter Elektrik

"Tangki ini custom lebih lebar sedikit terinspirasi sama Indian Motorcycle. Bagian atasnya juga kita custom jadi speedometernya sekarang di atas tangki nih bro dan tetap berfungsi normal," jelas Wahyu.

Geser kebagian belakang rangka dan body motor custom chooper punya ukuran lebih pendek ketimbang dimensi bawaan asli SM Sport V16 250 pabrikan Malaysia ini.

SAC
Tampak belakang chopper kece berbasis SM Sport V16 250

"Sekarang panjangnya berkurang sedikit rangka potong mulai dari dudukan sokbrekker belakang lalu kita bentuk sedemikian rupa biar kece dan dibuat single seat,"tunjuknya ke bagian belakang motor.

Bagian samping juga enggak mau kalah kece nih sob dengan dibuat body custom dan terpasang kunci kontak yang kini berada pada bagian body samping sebelah kiri yang semakin menguatkan kesan oldskull.

Baca Juga: Yamaha Scorpio ala Chopper Ini Sistem Kopling dan Persnelingnya Unik

Soal ubahan bodi, terakhir SAC juga membuat sepatbor belakang custom dipadu stoplamp keong berdesain unik.

Agar tampilan makin terlihat sangar sekujur bodi dibalut warna gelap perpaduan yang mengesangkan gahar nih sob.

"Sesuai permintaan customer yang ingin motornya terlihat sangar makanya kita balut dengan paduan warna gun metal silver dan hitam dof" tutur Wahyu.

Turun ke bagian kaki-kaki yang juga punya peran penting dari sebuah motor custom bergaya chopper.

SAC
Chopper kece berbasis SM Sport V16 250

Baca Juga: Impian Jadi Kenyataan, Modifikasi Yamaha Scorpio Ala Skinny Chopper

Tampilan chopper kece berbasai SM Sport V16 250 ini makin gahar dengan setup kaki-kaki kece yaitu ukuran pelek depan 19 dan belakang ring 17 inhi.

"Pelek pakai Sprint ukuran belang bro depan ring 19 lebar 2,5 belakang ring 17 lebar 5 inchi yang dibalut ban Shinko SR777 110-70 depan dan 160-70 untuk ban belakang,"jelas Wahyu dengan detail.

Untuk menyesuaikan ukuran kaki-kaki lebar swing arm orisinal kena custom dan dibuat lebih lebar.

Terakhir tampilan motor custom chopper berbasis SM V16 250 ini makin garang dan sangar dengan tampilan knalpot custom yang dibalut wrap exaust.