Modifikasi Yamaha Mio Sporty, Menolak Tua, Pas Kontes Langganan Juara

M Aziz Atthoriq - Senin, 26 April 2021 | 18:10 WIB

Modifikasi Yamaha Mio Sporty kece menolak tua langganan juara kontes. (M Aziz Atthoriq - )

GridOto.com - Modifikasi Yamaha Mio Sporty, menolak tua, pas kontes langganan juara.

Kembali kami membahas modifikasi motor matic lawas Yamaha, kali ini kami ketemu modifikasi Yamaha Mio Sporty lansiran tahun 2006. 

Modifikasi Yamaha Mio Sporty ini ialah milik bro Andrian Lawiarsa yang bikin tampilan matic kesayangannya jadi kece dan jadi langganan juara kontes.

Baca Juga: Restomod Yamaha Mio Smile, Bodi Kuning Fresh Kaki-kaki Oke Punya

"Basic motor gue modifikasi Yamaha Mio Sporty 2006. Gue pakai dari baru jaman saya SMU nah sekarang gue modifikasi berkonsep fashion standart good looking," buka bro Andrian, pemilik modifikasi Yamaha Mio Sporty ini.

Melihat tampilan, nyaris seluruh body Yamaha Mio Sporty ini terkena guyuran warna baru mencolok yaitu hijau muda.

IST
Body Yamaha Mio Sporty orisinal dibalut guyuran warna baru hijau mencolok dan striping custom

"Bodi orisinal cuma saya repaint. Kalau ditanya ini hijau apa saya bingung soalnya ngaduk sendiri paduan hijau dan oranye sunkist bro," lanjutnya ramah kepada GridOto.com.

Bukan cuma repaint bro Andrian juga memasangkan striping baru custom yang dibuat mirip striping orisinal motor.

Baca Juga: Kepoin 4 Part Unik Modifikasi Yamaha Mio Lawas Bergaya Baby Thailand

Lanjut ke sektor kemudi, Yamaha Mio bro Andrian ini makin kece dengan berbagai part racing yang menempel seperti stabilizer setang dan master rem hedon dan gas spontan.

"Gue pakai stabilizer setang lansiran matris terus master rem pakai Brembo Classic terus juga pasang gas spontan dari TDR,"jelas bro Andrian.

Enggak cuman itu Andrian juga mengganti speedometer bawaan motor dengan speedometer digital baru berlabel KTC.

Turun ke area kaki-kaki rupanya Yamaha Mio lawas ini tampil makin menolak tua dengan berbagai part keren kekinian.

Baca Juga: Enggak Sembarangan, Kaki-kaki Yamaha Mio Lawas Ini Pasang Part Spesial

Pertama sokbreker bawaan motor digantikan dengan sokbreker upside down TTW Thailanda berwarna krom.

IST
Yamaha Mio Sporty pakai pelek Scarlet merah marun jari-jari dengan kaliper rem KTC 2pot dan ban Corsa R46

Selanjutnya urusan pelek bro Andrian memasangkan pelek aftermarket jari-jari berwarna merah marun yang mengkilap.

"Pelek gue pakai Scarlet merah marun ring 14 tromolnya ori terus pakai ban corsa R46 ukuran depan belakang sama 90-80,"tuturnya.

Untuk pengereman kaliper orisinal bawaan pabrik digantikan dengan kaliper racing berlabel KTC 2pot berkelir abu-abu.

Baca Juga: Aslinya Yamaha Mio Smile Tapi Mencoba Lebih Lawas dan Sporty Templok Part Dari Berbagai Negara

Selanjutnya tak banyak yang diubah sang empunya motor hanya mengganti sokbreker bawaan dengan sokbreker YSS tabung dengan tabung terpisah.

Terakhir bro Andrian menutup modifikasi Yamaha Mio kecenya ini dengan memberikan aksen krom diberbagai bagian seperti standart 1 dan 2 serta kick starter dan besi behel belakang.

IST
Yamaha Mio Sport kece modif simpel bergaya fashion standar daily

Eits tapi jangan salah nih sob meski tampil simpel rupanya diam-diam Yamaha Mio Sporty ini langganan juara kontes nih sob.

"Iya dari dulu sering menang kontes kalau dihitung sekitar 12 kali menang kontes mulai dari kategori fashion standart sampai pernah main baby look juga dan yang bikin kaget kemarin di IIMS 2021 tiba-tiba ada bapak-bapak nawar Rp 30 juta motor gue ini tapi masih sayang jadi belum gue lepas hehe,"tutup bro Andrian dengan ceritanya.