GridOto.com - Desain sporty yang dibawa Suzuki Baleno, menjadikannya salah satu hatchback primadona di Indonesia.
Selain dibiarkan standar, ada juga pemilik Suzuki Baleno yang memodifikasi tampilannya agar terlihat lebih menarik.
Konsep ubahan yang diaplikasikan pada Suzuki Baleno pun cukup beragam, termasuk gaya sporty seperti yang satu ini.
Baca Juga: Modifikasi Suzuki Baleno Tampil Beda Dengan Decal dan Pelek Sporty
Tongkrongan sporty Suzuki Baleno ini datang dari India lewat unggahan video dari channel Youtube Gokz Motography.
Gaya sporty sudah terlihat dari tampilan luarnya dengan kombinasi kelir merah dan decal hitam sporty di bagian samping.
Bukan cuma kelir baru, hatchback andalan Suzuki ini juga mengadopsi body kit custom untuk mempertegas tampilannya.
Mulai dari depan terpasang gril jaring warna hitam dan sisipan lips spoiler yang tampak pas menempel di bawah bumper.
Kemudian sorot mata lentiknya disokong eyeline dan DRL LED yang membingkai headlamp bawah agar terkesan lebih modern.
Baca Juga: Suzuki Baleno Lama Main Gaya Racing, Sayap Belakangnya Lebar Banget
Sementara di sisi samping tampak ubahan simpel, dimana hanya ada aplikasi side skirts simpel dan penggantian pelek baru.
Desain pelek palang 6 ini merupakan lansiran Emotion R ukuran 17 inci yang dibalut ban Accelara Phi-R 205/40 R17.
Ubahan simpel juga terlihat di bagian belakang, tepatnya pada bumper plus lampu yang sudah digelapkan alias smoked.
Sektor kaki-kaki Baleno ini juga diracik lebih merunduk berkat aplikasi lowering spring dari Tanabe. Berikut videonya!