Beli Honda Brio Buat Lebaran, Segini Biaya Servis Pertama 10 Ribu Km

Radityo Herdianto - Senin, 19 April 2021 | 07:00 WIB

All New Honda Brio RS. (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Beli Honda Brio buat Lebaran mendatang, simak nih biaya servis pertama 10 ribu km.

Tradisi mobil baru menjelang Lebaran, Honda Brio bisa jadi salah satu pilihan bagi Anda.

Jika ingin beli Honda Brio jelang Lebaran nanti, jangan lupa pertimbangkan biaya servis pertama.

Seperti servis berkala 10 ribu kilometer pertama di bengkel resmi Honda Permata Hijau, Jakarta Selatan.

"Honda Brio tipe apapun, transmisi CVT atau manual pakai mesin yang sama," ujar Syaifur Rohman, Service Advisor Honda Permata Hijau.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Ilustrasi Oli Mesin Genuine Parts Honda Prospect Motor

Baca Juga: Honda Brio RS Lebih Murah karena Diskon PPnBM, Ini Harga Spare Partnya

"Jadi spare part-nya sama, harganya juga serupa beda di transmisi saja," terusnya.

Untuk 10.000 kilometer awal, ada penggantian oli mesin Honda E-Pro 5W-30 sebanyak 4 liter.

Penggantian oli juga disertai dengan filter oli dan o-ring filter.

Rincian harga, oli dibanderol Rp 550.000, filter oli Rp 40.700, serta o-ring filter Rp 8.800.

"Kalau ditotal harga spare part sebesar Rp 599.500," beber Syaifur.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Ilustrasi Mesin Honda Brio

Baca Juga: Baru Beli Mobil Bekas Honda Brio CVT, Begini Cara Menanjak yang Benar

Ditambah dengan biaya jasa servis 10.000 kilometer pertama dikenakan Rp 341.000.

"Jadi total biaya servis berkala 10.000 kilometer pertama sebesar Rp 940.500," ucap Syaifur.