MG ZS EV Ketahuan Diboyong ke Pameran Otomotif, Tanda Akan Dijual di Indonesia Tahun Ini?

Muhammad Rizqi Pradana - Kamis, 15 April 2021 | 13:26 WIB

Mobil listrik MG ZS EV ketahuan diboyong ke pameran hari ini, tanda akan dijual di Indonesia tahun ini? (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - Morris Garage (MG) Motor Indonesia memperkenalkan mobil terbaru mereka di Indonesia pada pameran otomotif di Jakarta yang berlangsung Kamis (15/4/2021) hari ini.

Dari wall charger yang terpajang, tidak sulit untuk menebak bahwa mobil yang akan diperkenalkan MG hari ini adalah mobil listrik.

Ketika sebuah selubung yang menutupi mobil dibuka, muncullah mobil listrik MG ZS EV.

Tidak mengherankan apabila MG memutuskan untuk memperkenalkan salah satu mobil listrik andalan mereka di pasar global tersebut hari ini di Jakarta.

Baca Juga: Jokowi Resmi Buka Penyelenggaraan IIMS Hybrid 2021 Secara Virtual, Berharap Industri Otomotif Segera Bangkit

Mengingat foto MG ZS EV dengan pelat nomor Jakarta sempat bocor di media sosial beberapa waktu lalu.

Namun ketika dikonfirmasi, Arief Syarifudin selaku Marketing & PR Director MG Motor Indonesia belum mau mengungkapkan apakah mobil listrik tersebut akan dijual tahun ini. 

“Tunggu saja siang nanti acaranya ya,” ujarnya kepada GridOto.com di Kemayoran, Jakarta Utara, Kamis (15/4/2021) sambil tertawa.

Baca Juga: MG ZS EV, Pesaing Hyundai Kona Electric Segera Hadir di Indonesia?

Sebagai informasi, MG ZS EV sudah lebih dulu dipasarkan di beberapa negara termasuk Thailand.

Di Negeri Gajah Putih tersebut, MG ZS EV dibekali motor listrik Permanent Magnet Synchronous Motor dengan torsi maksimal 350 Nm.

Motor listrik tersebut dibekali baterai lithium-ion dengan kapasitas daya 44,5 kWh yang diklaim mampu memberikan MG ZS EV jarak tempuh 337 kilometer.

Oleh MG Thailand, MG ZS EV diberikan banderol sebesar 1.190.000 baht atau setara Rp 552,9 juta (kurs 1 baht = Rp 467,22 per 15/4/2021).