Gahar Buat Trabasan, Kawasaki KLX 230 VIN 2019 Kena Diskon Rp 4 Juta, Harganya Jadi Segini di April 2021!

Muslimin Trisyuliono - Senin, 5 April 2021 | 21:45 WIB

Kawasaki KLX 230 hdir dalam dua tipe yakni standar dan SE (Muslimin Trisyuliono - )

GridOto.com - Mengaspal pertama kali di Indonesia sejak Mei 2019 silam, Kawasaki KLX 230 bisa menjadi pilihan menarik buat kalian yang ingin memiliki motor trail dari keluarga KLX series.

KLX 230 hadir dalam dua varian yakni standar dengan harga Rp 43 juta dan spesial edition (SE) Rp 45,8 juta On The Road (OTR) DKI Jakarta.

Jika harga tersebut dirasa terlalu tinggi, salah satu dealer Kawasaki di Jakarta Timur sedang menggelar diskon cuci gudang.

Ria Irawati, selaku marketing dealer Kawasaki Kalimalang mengatakan diskon cuci gudang ini berlaku untuk KLX 230 dengan Vehicle Identification Number (VIN) 2019.

Baca Juga: Kawasaki KLX 230 Ogah Main Tanah, Berganti Gaya Jadi Supermoto

"KLX 230 standar dan SE diskon Rp 4 juta untuk VIN 2019 berlaku cash dan kredit," ujar Ria kepada GridOto.com, Senin (05/04/2021).

Ria membeberkan diskon cuci gudang ini berlaku selama persediaan stok masih ada.

"Stok masih ada cuma terbatas, diskon berlaku di dealer Kalimalang. Untuk pilihan warna SE ada hitam merah dan standar hijau putih," tambahnya.

Artinya dengan diskon tersebut untuk KLX 230 VIN 2019 menjadi Rp 39 juta untuk varian standar dan Rp 41,8 juta varian SE.

Muslim/GridOto.com
KLX 230 di dealer Kawasaki Kalimalang

Baca Juga: ECU BRT Untuk Kawasaki KLX 230 Limited Edition, Harganya Terjangkau