GridOto.com - Ini satu hal simpel yang sering dilupakan dalam perawatan AC mobil.
Ada kecenderungan pemilik mobil yang mengabaikan perawatan AC mobil selama masih terasa dingin.
Terutama bagian filter kabin mobil yang mudah perawatan dan jadi salah satu bagian penting di AC mobil.
Hal ini disampaikan oleh Simon Sugito, pemilik jasa cuci uap panas Autospa.id saat ditemui GridOto.com.
"Karena filter kabin atau filter AC jadi pintu utama udara dari luar yang masuk ke kabin lewat saluran AC mobil," terang Simon.
Baca Juga: 3 Masalah AC Mobil yang Perlu Kamu Ketahui Penyebabnya dari Mana
Lanjut Simon, selama pemakaian mobil, udara yang kotor disaring oleh filter kabin.
Kalau tidak dibersihkan kotoran bisa menumpuk dan memicu tumbuhnya jamur serta bakteri.
"Udara yang keluar dari kisi AC sudah jadi udara kotor dihirup oleh orang di dalam kabin," ujar Simon.