GridOto.com - Meski tidak setenar Vespa, Peugeot Django masih banyak diminati karena memiliki desain yang klasik khas brand Eropa.
Selain itu, skuter matik (skutik) yang mulai dipasarkan di Indonesia pada 2015 ini jadi incaran karena dikenal nyaman untuk dipakai berkendara sehari-hari maupun turing.
Dibekali mesin 150 cc satu silinder injeksi berpendingin udara, tenaga yang dihasilkan mencapai 11,5 dk pada 8.000 rpm dan torsi 11,2 Nm pada 6.000 rpm.
Buat sobat yang ingin memboyong unit seken Peugeot Django, tidak ada salahnya mengetahui biaya upgrade performa di bengkel spesialis.
Baca Juga: Seken Keren: Ini Oli Mesin Rekomendasi Bengkel Spesialis untuk Peugeot Django
Muzat Raditya Putra, owner bengkel spesialis Peugeot Django, RMC Kukusan mengatakan, biaya bore up di bengkelnya tergantung spesifikasi.
"Pilihannya bisa naik ukuran piston mulai 60 mm hingga 63 mm, dari ukuran standarnya 58 mm," kata Muzat saat ditemui di bengkelnya yang berlokasi di Depok, Jawa Barat, Kamis (1/4/2021).
Muzat menjelaskan, untuk bore up ukuran 63 mm dihargai lebih mahal.
"Untuk bore up ukuran 63 mm harganya beda karena harus ganti boring. Kalau yang 60 mm sampai 62 mm masih pakai boring bawaan," terangnya.