Bertampang Hampir-Davidson, Segini Harga Kawasaki Vulcan S Per April 2021

Dia Saputra - Kamis, 1 April 2021 | 14:04 WIB

Kawasaki Vulcan S 2021 yang memiliki tampilan Hampir-Davidson. (Dia Saputra - )

GridOto.com - Selain Harley-Davidson, pabrikan Jepang seperti Kawasaki juga memiliki motor bergaya cruiser.

Motor bergaya cruiser mirip Harley-Davidson atau sering kita sebut Hampir-Davidson Kawasaki adalah Vulcan S.

Kira-kira penasaran tidak dengan harga Kawasaki Vulcan S yang ditawarkan PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) per April 2021?

Melansir kawasaki-motor.co.id, saat ini KMI menawarkan Vulcan S seri terbaru atau edisi 2021 dengan satu pilihan warna.

Baca Juga: Terlihat Sama Persis, Ternyata Kawasaki Vulcan S Versi Indonesia Lebih Nampol Dibanding yang Dijual di Negara Ini

Kawasaki Vulcan S 2021 tersebut hadir dengan balutan warna abu-abu metalic yang dikombinasi dengan garis berwarna merah pada beberapa bagian.

Sementara pada sektor jantung pacunya menggunakan mesin 2-silinder 649 cc DOHC berpendingin cairan.

kawasaki-motor.co.id
Kawasaki Vulcan S 2021

Mesin itu diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal 60 dk di 7.500 rpm dan torsi 63 Nm di 6.600 rpm.

Yang mana mesinnya dikawinkan dengan gearbox 6-percepatan sebagai penyalur tenaga dari jantung pacu.

Baca Juga: Ingat Kawasaki Vulcan S? Masih Dijual Resmi, Segini Harganya Sekarang

Sementara pada bagian kaki-kaki, Vulcan S dibekali suspensi depan teleskopik dan single shock di belakang.

Untuk peleknya menggunakan model racing dibalut ban 120/70R18M di depan dan belakang 160/60R17M.

Kemudian sistem pengeremannya menggunakan cakram di depan dengan dual piston dan belakang single piston.

Soal harga, Hampir-Davidson Kawasaki Vulcan S 2021 dibanderol Rp 189,9 juta On The Road (OTR) Jakarta per April 2021.