Mending Pakai yang Standar, Ini Kerugian Pasang Open Filter di Mobil

Ryan Fasha - Kamis, 1 April 2021 | 12:00 WIB

Ilustrasi mesin mobil pakai open filter (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Agar pasokan udara lebih banyak ke ruang bakar, banyak orang yang menggunakan open filter.

Jadi filter udara standar yang model box dicopot dan diganti dengan filter udara aftermarket jenis terbuka (open filter).

Efek positif dari pemasangan open filter adalah pasokan udara lebih baik dibanding bawaan pabrikan.

Namun, pemasangan open filter ini ternyata memiliki kerugian.

Aziz
Open filter dengan custom piping bikin tenaga mesin makin besar dan responsif

Baca Juga: Filter Udara Mobil Wajib Ganti Kalau Sudah Ada Tanda-tanda Seperti Ini

"Pasang open filter biasanya udara yang masuk tidak tersaring dengan baik," ucap Davin, pemilik bengkel Elika Automotive Performance.

"Hal ini dikarenakan kerapatan filter udara open filter enggak sebaik bawaan pabrikan," jelasnya.

Selain itu, dampak lainnya adalah open filter rawan masuk air.

Posisi open filter sangat menentukan apakah ada air yang terisap.

Jiester
Open Filter Venturi 28/49mm lansiran K&N seri RV-1060

Baca Juga: Filter Udara Mobil Bekas Dibiarkan Kotor, Ini Efeknya di Ruang Bakar

Posisi open filter terlalu rendah membuat air bisa terisap saat mobil melewati genangan air.

"Bila ada air yang sampai terisap akan sangat membahayakan mesin mobil," wanti pria yang bengkelnya ada di Bursa Otomotif Sunter (BOS).

Sebaiknya sebelum menggunakan open filter, pahami dulu efek negatifnya.