Cara Mudah Mengecek Kondisi Kaki-kaki Mobil, Cuma Modal Dongkrak Saja

Dwi Wahyu R. - Rabu, 24 Maret 2021 | 16:26 WIB

Ilustrasi pengecekan kaki-kaki mobil (Dwi Wahyu R. - )

Gridoto.com - Bagian kolong mobil yang bekerja keras adalah komponen kaki-kaki seperti tie-rod, ball joint, bushing arm, bearing dan sebagainya.

Cara memeriksa kondisi komponen-komponen tersebut sebenarnya tidak sulit.

Anda cuma butuh dongkrak dan sedikit mengeluarkan tenaga saja.

Nah, berikut ini langkah-langkah untuk mengecek komponen kaki-kaki mobil.

Rayhan Haikal/GridOto.com
Ilustrasi Dongkrak tipe gunting bawaan Terios 2015

Baca Juga: Setelah Upgrade Kaki-kaki Wajib Spooring Ulang, Ini Penjelasannya

1. Dongkraklah roda depan yang mau dperiksa hingga menggantung.

2. Gerakan roda dengan sumbu vertikal (belok kiri-kanan).

Jika terasa ada yang goyang kemungkinan tie-rod rusak.

3. Gerakan roda dengan sumbu horizontal (miring kiri dan kanan).