Menolak Lupa, Honda Vario Techno 110 Dimodifikasi Tambah Sporty

Fedrick Wahyu - Selasa, 23 Maret 2021 | 19:37 WIB

Modifikasi Honda Vario Techno 110 (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Honda Click 110 atau yang lebih kita kenal dengan nama Honda Vario Techno 110 mungkin sudah jarang terlihat.

Meskipun sudah jarang dan tergolong motor lama, bukan berarti Vario 110 tidak menarik untuk dimodifikasi.

Contohnya adalah Honda Vario Techno 110 yang mampu tampil menarik dengan modifikasi impresif berikut ini.

David Carson
Master rem Brembo RCS dan gas spontan Accossato

Untuk detail ubahannya, di bagian kokpit kini terpasang master Brembo RCS dan tuas rem belakang TMW.

Baca Juga: Berkelir Abu-abu dan Berkaki Mewah, Honda Vario 150 Ini Makin Memikat

Kemudian ada juga gas spontan Accossato dan sistem keyless yang memberikan kesan modern.

Tak cuma itu saja ubahannya, bagian kaki-kakinya juga kini makin impresif.

David Carson
Kontaknya diganti model keyless

Seperti pemakain garpu depan LCM Suspension yang sedikit memberikan kesan kekar karena ukurannya yang lebih besar dari bawaan Vario.

Lalu kedua rodanya kini memakai pelek jari-jari dari Takasago Excel Asia yang begitu keren.

Baca Juga: Honda Vario 125 Ekstrem, Mesin Upgrade Maksimal, Tampilan Jadi Stylish

Pengereman pun turut diupgrade menggunakan kaliper Frando dua piston yang dipadukan dengan cakram model floating.

David Carson
Pelek model jari-jari dengan pengereman mewah

Pindah ke kaki belakang, ada upgrade berupa pemakaian shock Ohlins yang memberikan kesan mewah.

Untuk sektor mesin, tak terlihat adanya ubahan yang apapun alias masih standar.

Sementara untuk bodi-bodinya, bisa dibilang juga standar tanpa ubahana.

David Carson
Shock belakang pakai Ohlins

Baca Juga: Modifikasi Honda Vario 110 Pemilik Gym, Ambil Konsep Honda Cub EZ90

Tapi striping bodinya yang memadukan banyak warna membuatnya tampil cerah dan segar.

Hasilnya, Honda Vario Techno 110 ini pun jadi tampil stylish dan menawan berkat ubahan-ubahan tadi.

David Carson
Modifikasi Honda Vario Techno 110 yang bisa jadi referensi nih