Ngeri! Begini Layout Sirkuit Jeddah F1 Arab Saudi 2021, Punya 27 Tikungan!

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 18 Maret 2021 | 18:40 WIB

Gambar ilustrasi sirkuit jalan raya kota Jeddah F1 Arab Saudi 2021 (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - F1 akhirnya mengumumkan bagaimana layout sirkuit Jeddah yang akan jadi venue F1 Arab Saudi 2021.

Trek jalan raya tercepat di F1, itulah tagline yang disematkan untuk balapan pertama F1 Arab Saudi yang akan digelar pada 5 Desember 2021 mendatang.

Bukan hanya cepat, penyelenggara balapan lebih suka menyebutnya trek ultracepat.

Sirkuit jalan raya sepanjang 6,175 km ini punya rata-rata kecepatan mencapai lebih dari 250 km/jam dari tes yang sudah dilakukan di simulator.

Baca Juga: Belum Banyak Yang Tahu, Mick Schumacher Ketakutan Saat Tes Pramusim F1 2021 Bahrain

F1
Layout sirkuit jalan raya kota Jeddah

Yang mengerikan adalah adanya 27 tikungan di sirkuit jalan raya kota Jeddah ini.

Banyaknya tikungan cepat membuat para pembalap akan melaju sangat cepat di trek ini.

F1
Layout sirkuit jalan raya kota Jeddah

Banyaknya tikungan ini tentu sangat menuntut skill dan juga fisik pembalap.

F1
Gambar ilustrasi sirkuit jalan raya kota Jeddah F1 Arab Saudi 2021

Trek ini dibangun di area Corniche, 12 km ke utara dari pusat kota Jeddah.

Baca Juga: Ada Serigala di Livery Helm Valtteri Bottas Yang Didesain Pacarnya

Bangunan tinggi dan suasana perkotaan yang mewah akan jadi pemandangan di trek ini.

Yang menyenangkan adalah, Laut Merah akan jadi background gelaran F1 Arab Saudi ini.

F1
Gambar ilustrasi sirkuit jalan raya kota Jeddah F1 Arab Saudi 2021

Apalagi balapannya dimulai petang yang membuat suasana trek akan semakin memanjakan mata.

F1
Gambar ilustrasi sirkuit jalan raya kota Jeddah F1 Arab Saudi 2021

Desainer trek terkenal Herman Tilke dengan Tilke GmbH & Co. KG-nya, akan bekerja sama dengan tim F1 yang dipimpin oleh Ross Brawn membangun trek jalan raya ini.

Seperti bagaimana tayangan on board di sirkuit jalan raya Jeddah bisa ditonton pada video berikut atau klik di sini