Begini Caranya Melapis Busa Latex Pada Busa Jok Bawaan Motor

Isal - Jumat, 19 Maret 2021 | 10:40 WIB

Jok motor yang telah dilapisi busa Latex (Isal - )

GridOto.com - Melapisi busa Latex pada busa jok bawaan motor jadi salah satu cara agar jok motor jadi lebih empuk.

Melapisi busa jok bawaan motor dengan busa Latex ternyata enggak bisa sembarangan.

Biasanya bengkel spesialis jok mempunyai alat dan teknik khusus untuk melapis busa Latex.

"Kalau mau lapis busa Latex, busa jok bawaan motor harus dipapas sedikit kemudian dihaluskan," buka Arief Syarifudin, Owner Arie Jok Motor Sport kepada GridOto.

Isal/GridOto.com
Busa bawaan motor tetap dipertahankan saat dilapisi busa Latex, agar jok motor bisa dibentuk

Baca Juga: Mulai Dari Rp 100 Ribuan, Ini Biaya Ganti Kulit Hingga Potong Frame Jok

Nah, teknik menghaluskan busa jok bawaan motor terlihat unik.

Dari beberapa bengkel spesialis jok yang ditemui redaksi GridOto, sebagian besar menggunakan parutan kelapa.

"Setelah itu baru busa jok bawaan motor bisa dilapis dengan busa Latex," jelas pria yang akrab disapa Arie ini.

Biasanya bengkel spesialis jok motor menggunakan lem Aibon untuk merekatkan busa Latex.

"Supaya kuat lapisan lem Aibon enggak hanya di pinggirnya saja, bagian tengah juga," jelas Arie.

Isal/GridOto.com
Busa jok motor KW biasanya bisa digunakan tapi dipotong dan dilapisi dengan busa Latex lagi

Baca Juga: Kaki Masih Jinjit Saat Naik Motor Matic? Begini Cara Mengakalinya