Karet Pintu Mitsubishi Pajero Sport Robek? Segini Harga Gantinya

Radityo Herdianto - Senin, 22 Maret 2021 | 07:00 WIB

Lis Karet Pintu Mitsubishi Pajero Sport Mudah Robek (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Karet pintu Mitsubishi Pajero Sport robek, segini harga gantinya.

Salah satu masalah sepele yang kerap terjadi di Mitsubishi Pajero Sport generasi ketiga adalah karet pintu bagian bibir bawah yang mudah robek.

Karet pintu Mitsubishi Pajero Sport mudah robek disebabkan posisi dan konstruksinya.

Hal ini diungkapkan oleh Koko Chandra, pemilik distributor Nusantara Berlian Motor di Palmerah, Jakarta Selatan.

"Waktu panas karet nempel ke panel bodi, posisinya gantung, waktu ketarik gampang robek," tutur Koko.

Nusantara Berlian Motor
Ilustrasi Karet Pintu Bagian Bibir Bawah Mitsubishi Pajero Sport

Baca Juga: Satu Masalah Sepele di Mitsubishi Pajero Sport yang Kamu Belum Tahu

Tapi tidak perlu khawatir, karet ini bisa didapatkan dengan harga yang cukup terjangkau.

Kode part 5755A463 ini dibanderol dengan harga Rp 30 ribuan per piece.

"Yang versi CBU Thailand harganya lebih mahal, ketebalan karetnya lebih tipis," sebut Koko.

"Harga per piece karet bibir pintunya itu Rp 200 ribuan, impor genuine parts Mitsubishi Thailand," tambah Koko.

Untuk pemasangannya pun cukup mudah bisa dilakukan sendiri.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Bibir Karet Tambahan di Bibir Bawah Pintu Mitsubishi Pajero Sport CKD

Baca Juga: Terungkap, Mitsubishi Pajero Sport CKD dan CBU Berbeda di Komponen Ini

"Karet ini hanya dijepit beberapa klip yang bisa dilepas pakai tangan," terang Koko.

"Lepas klip, lalu lepas karet dari panel pintu, pasang yang baru, jepit pakai klip," jelas Koko.