GridOto.com - Di ajang F1 detail, termasuk dalam ukuran milimeter, semuanya diperhitungkan agar bisa memperoleh performa maksimal.
Termasuk apa yang ada di kokpit mobil.
Kokpit harus dibuat senyaman mungkin agar pembalap bisa maksimal dari segi fisik maupun psikis.
Hal itulah yang dilakukan tim AlphaTauri pada mobil AT02 yang dipakai pembalap rookie, Yuki Tsunoda.
Baca Juga: Kimi Raikkonen: Mobil Alfa Romeo C41 Lebih Cepat Pada Tes Pramusim F1 2021 Bahrain. Ini Penyebabnya
Ternyata tim AlphaTauri memberikan pedal kit spesial di mobil Tsunoda.
Postur yang jauh beda dari pembalap-pembalap sebelumnya dan juga sang rekan, Pierre Gasly (177 cm), membuat tim AlphaTauri banyak memodifikasi kokpit mobilnya.
Dengan tinggi 159 cm, Yuki Tsunoda dibuatkan pedal kit khusus oleh tim AlphaTauri.
"Untuk pedal, aku beneran punya pedal kit spesial," ungkap Tsunoda dilansir GridOto.com dari GPFans.
"Dibandingkan dengan Pierre, banyak sekali perbedaan terutama soal tinggi badan, jadi itulah kenapa mereka mencoba hal yang benar-benar berbeda soal pedalnya," jelas pembalap asal Jepang ini.
Pada awal tes pramusim F1 2021 Bahrain pekan lalu, Tsunoda cukup kesulitan dengan pedal kit biasa yang hanya bisa diatur posisinya saja, makanya pedal kit khusus ini dibuat.
Baca Juga: Ada Serigala di Livery Helm Valtteri Bottas Yang Didesain Pacarnya
Selain pedal, Tsunoda sempat mengalami banyak masalah teknis pada tes pramusim F1 2021 di Bahrain akhir pekan lalu.
"Hari pertama ada masalah besar dari tangki bensinnya, dan aku harus mengakhiri sesi, jadi kami memutuskannya setelah melalui 37 lap," ungkapnya.
"Hari kedua juga, tidak dari mesin saja, tapi dari girboks, pedal, dan sedikit dari mesin ketika aku push lap. Jadi ada beberapa masalah," jelasnya.
Meski begitu, Tsunoda berhasil mencetak waktu 1 menit 29,053 detik dengan ban C5 yang mengantarkannya jadi pembalap kedua tercepat pada tes Bahrain.