GridOto.com - Supaya tidak ketipu, ini bedanya Mercy S Class W140 eks KTT (Konferensi Tingkat Tinggi) atau bukan.
Keberadaan Mercy S Class W140 eks KTT di Indonesia bisa dikatakan cukup spesial dan ikonik pada masanya.
Pernah dipakai dalam acara penting, Mercy S Class W140 eks KTT masih banyak diminati oleh kalangan hobi.
"Karena memang mobil ini pesanan khusus untuk KTT ASEAN 1992 di Bandung," buka Wahyu Widodo, pemilik showroom mobil bekas Pitulas 17 Garage, Bursa Mobil Bekas Mal Blok M, Jakarta Selatan.
Bagi yang cari mobil bekas Mercy S Class eks KTT ini, cukup mudah membedakannya.
Baca Juga: Showroom Mobil Bekas Pitulas 17 Garage, Surga Mobil Jip dan Kolektor
Pertama dilihat dari nomenklaturnya yang genap, dari 300 SEL, 400 SEL, 500 SEL, dan 600 SEL.
"Hanya tipe itu yang dipesan, kalau ada 320 SEL tapi ngaku eks KTT sudah pasti bohong," tekan Wahyu.
"Juga huruf L menandakan tipe long-wheelbase, diluar itu versi dijual umum," sebut Wahyu.