Selain itu, sekring yang sering putus juga jadi petanda adanya korsleting yang terjadi di kelistrikan motor, makanya harus dicari juga akar masalahnya.
Lalu yang terakhir adalah ukuran sekring yang terlalu kecil juga bisa bikin sekring jadi gampang putus.
"Misal harus pakai sekring 15 ampere, tapi dipasang yang 10 ampere atau lebih kecil itu tidak boleh. Pasti putus lagi," wantinya.
"Makanya sebelum ganti sekring baru pastikan ukurannya, biasanya ada petunjuknya di box sekringnya kok," tutup Iwan.